Tingkatkan Kemampuan Evakuasi Korban, Basarnas Kendari Dilatih Skill Triage

  • Bagikan
Pelatiha triage rescuer SAR Kendari, (Foto: Wayan Sukanta/SULTRAKINI.COM)
Pelatiha triage rescuer SAR Kendari, (Foto: Wayan Sukanta/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Kendari menggelar pelatihan tirage dan pertolongan pertama terhadap korban musibah, Rabu (5/12/2018).

Kegiatan pelatihan ini dilaksanakan untuk meningkatkan kemampuan prioritas rescuer Basarnas terhadap operasi evakuasi korban bencana.

Humas Basarnas Kendari, Wahyudi, mengatakan pelatihan tersebut dilaksanakan untuk memberikan penanganan terbaik pada korban dalam jumlah yang banyak untuk menurunkan angka kematian dan kecacatan maupun resiko cedera bertambah parah.

“Triage atau triase adalah proses untuk menentukan prioritas perawatan korban berdasarkan tingkat keparahan kondisi mereka. Hal ini terutama diperlukan ketika tim penolong yang ada tidak mencukupi untuk semua korban,” ujar Wahyudi, Rabu (5/12/2018).

Wahyudi menambahkan, dalam keadaan bencana, korban timbul dalam jumlah yang tidak sedikit dengan resiko cedera dan tingkat survive yang beragam.

“Pertolongan harus disesuaikan dengan sumber daya yang ada, baik sumber daya manusia maupun sumber daya lainnya. Hal tersebut merupakan dasar dalam memilah korban untuk memberikan perioritas pertolongan,” pungkasnya.

Laporan: Wayan Sukanta
Editor: Habiruddin Daeng

  • Bagikan