Warga Kelurahan Tondonggeu Kebagian Jatah Sembako dari PT. TAS

  • Bagikan
Direktur PT. TAS Laode Muh. Sumarlin (kanan) saat menyerahkan bantuan paket sembako pada warga di Kelurahan Tondonggeu, (Foto: Hasrul Tamrin/SULTRAKINI.COM)
Direktur PT. TAS Laode Muh. Sumarlin (kanan) saat menyerahkan bantuan paket sembako pada warga di Kelurahan Tondonggeu, (Foto: Hasrul Tamrin/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Sebanyak 266 kepala keluarga (KK) warga di Kelurahan Tondonggeu, Kecamatan Nambo, Kota Kendari, mendapatkan jatah paket sembako dari perusahaan pengangkut material ore nikel (Tersus) PT. Tiara Abadi Sentosa (PT. TAS), Jumat 17 April 2020.

Perusahaan yang berdomisili di Kelurahan Tondonggeu ini, sengaja memberikan bantuan donasi kemanusiaan sebagai bentuk kepedulian sosial perusahaan kepada warga masyarakat ditengah-tengah wabah pandemi virus corona atau Covid-19, dimana masyarakat dimints untuk tetap stay di rumah.

Direktur Utama PT. TAS, Laode Muh. Sumarlin, mengatakan bahwa bantuan paket sembako yang berisikan kebutuhan sehari-hari masyarakat berupa, beras, gula, minyak goreng, garam, dan sabun, untuk sekedar membantu masyarakat ditengah-tengah melawan wabah Covid dan menyambut datangnya bulan suci ramadan pada akhir April ini.

“Karena kehadiran kami ditengah -tengah masyarakat ini, sehingga kami juga sudah menjadi bagian dari masyarakat. Maka dari itu, wajib bagi kami turut berpartisipasi, membantu masyarakat ditengah penyebaran virus ini,” kata Sumarlin, Sabtu (18/4/2020)

Diakuinya, meski bantuan yang diberikan tidak seberapa nilainya. Namun dia berharap bantuan tersebut bisa bernilai dan sedikit meringankan beban masyarakat di sekitar perusahaan.

“Mudah-mudahan bantuan ini bisa bermanfaat, sengaja kita berikan sabun, kareana sekarang kita dianjurkan oleh pemerintah untuk selalu cuci tangan ketika dari luar, agar kita terhindar dari penyebaran virus Covid-19,” terangnya.

Warga yang mendapatkan paket sembako tersebut, benar-benar diprioritaskan kepada masyarakat yang kurang mampu berdasarkan data dari RT/RW di Kelurahan Tondonggeu.

Lurah Tondonggeu, Kecamatan Nambo, Amran Asbahar, mengakui bahwa kehadiran PT TAS di wilayahnya memang sangat memberikan dampak positif bagi pemerintah dan masyarakat. Pemberian bantuan kepada masyarakat bukan kali pertama dilakukan oleh PT TAS melainkan sudah kesekian kalinya.

Amran juga mengatakan, biasanya sebelum -sebelumnya, disetiap momen ramadan PT ini juga selalu memberikan bantuan, baik dalam bentuk paket sembako maupun dalam bentuk lain. Bahkan, ia mengaku, bantuan dari perusahaan ini dari aspek keberhasilan lingkungan sudah mengantarkan Kelurahan Tondonggeu meraih dua kali juara kelurahan bersih di tingkat Kota.

“Kami atas nama pemerintah setempat mengucapkan banyak – banyak terimakasih kepada pimpinan perusahaan PT TAS yang sudah membantu masyarakat kami khususnya di Kelurahan Tondonggeu. Kehadiran perusahaan ini, sejak empat tahun saya disini memang sangat berdampak positif baik dari aspek ekonomi kesejahteraan masyarakat maupun pada keamanan lingkungan,” kata Amran Asbahar di Kantornya.

Dia juga mengakui bahwa kehadiran perusahaan ini di Tondonggeu sudah menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat setempat.

“Tadinya banyak warga masyarakat yang menganggur, tapi sekarang mereka sudah banyak yang kerja disana (perusahaan), ada yang jadi Satpam, kuli, maupun supir mobil,” terangnya.

Amran juga menjelaskan bahwa ditengah – tengah penyebaran wabah virus corona ini, bantuan paket sembako sudah ada yang disalurkan oleh pihak kelurahan selain dari PT.TAS, yakni bantuan paket sembako dari pemerintah Kota Kendari sebanyak 44 paket sembako, sisanya masih ada sekitar 142 paket lagi.

“Jadi bantuan paket sembako dari Wali Kota itu sebanyak 182 paket yang akan kami bagikan pada warga yang betul-betul kurang mampu. Warga disini itu kurang lebih 266 kepala keluarga dengan jumlah jiwa 898 jiwa,” pungkasnya.

Laporan: Hasrul Tamrin

  • Bagikan