Warga Rejosari Dapat 100 Rumah Lengkap Dengan Perabotannya

  • Bagikan
Kepala UPT Lapokamata Dinaketrans Kabupaten Buton, Sutrisno.Foto: LA ODE ALI/SULTRAKINI.COM

SULTRAKINI.COM:BUTON – Pemerintah Pusat melalui Kementrian Perdesaan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi telah membangun 100 unit rumah untuk 100 kepala keluarga (KK) di unit pemukiman transmigrasi (UPT) Lapokamata, Desa Rejosari, Kecamatan Lasalimu Selatan, Kabupaten Buton pada Tahun 2015.

 

Kepala UPT Lapokamata Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dinaketrans) Kabupaten Buton, Sutrisno, bantuan rumah dari Kementrian itu, diberikan pada 100 KK yang terdiri dari 50 KK trans penduduk asal Jawa dan Bali, dan 50 KK dari warga setempat (Desa Rejosari red).

 

Ia mengungkapkan, 100 unit rumah yang bersumber dari anggaran pemerintah pusat tersebut lengkap dengan fasilitas dan perabotan rumah tangganya. Hal itu tentu sangat membantu masyarakat, sehingga tidak repot lagi dengan kelengkapan rumah yang mereka tinggali.

 

\”Mereka sudah tinggali rumah itu sejak Bulan Desember 2015 lalu, yang dilengkapi dengan perabotan dan fasilitasnya,\” kata Sutrisno saat ditemui di Pasarwajo, Sabtu (19/3/2016).

 

Pihaknya lanjut Sutrisno, sejak Tahun 2015 sudah mengajukan 200 unit rumah untuk UPT Lapokamata. Namun, yang direalisasikan baru 100 unit. Sisanya, kata Sutrisno, sudah diusulkan kembali tahun ini (2016).

 

\”Kita usulkan tahun 2015, itu sebanyak 200 unit, tapi yang baru direalisasikan ini sebanyak 100 rumah, sisanya kita sudah usulkan kembali pada tahun ini, sebab dikementrian itu harus bertahap,\”pungkasnya.

  • Bagikan