Warning! Mulai Bulan Ini Kurangi Penggunaan Kantong Plastik

  • Bagikan
Sebagai langkah dan upaya menuju Smart Green City, Pemerintah Kota Kendari akan memberlakukan pembatasan penggunaan kantong plastik, kepada konsumen nantinya harus membeli sendiri kantong plastik pada

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Dalam upaya Kota Kendari menuju Smart Green City, serta mendukung kebijakan pemerintah pusat dalam pembatasan peredaran kantong plastik, nantinya pemerintah kota segera memberlakukan peraturan konsumen wajib membeli sendiri kantong plastik pada saat berbelanja.Kebijakan tersebut akan diberlakukan oleh pemerintah pusat pada tanggal 21 Februari 2016, yang diperingati sebagai Hari Peduli Sampah Nasional.\”Yang jelasnya kita ikut berpartisipasi dalam mendukung kebijakan kantong plastik berbayar, kita sudah komitmen,\” kata Sekretaris Balai Lingkungan Hidup Kota Kendari, Yahya, saat ditemui Selasa (16/2/2016).Yahya menambahkan, untuk besaran tarif yang akan diberlakukan di Kota Kendari masih dalam proses pembahasan.Sebagai tahap permulaan, Pemerintah Kota Kendari melakukan uji coba di retail besar, salah satunya di Hypermart Lippo Plaza serta pusat perbelanjaan lainnya yang ramai dikunjungi masyarakat.Editor: Gugus Suryaman

  • Bagikan