BPN Muna Target Selesaikan Pembuatan 5.650 Bidang Sertifikat Tanah Gratis Tahun 2021

  • Bagikan
Ilustrasi.

SULTRAKINI.COM: MUNA – Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara, yakin bisa menyelesaikan pembuatan 5.650 bidang sertifikat tanah masyarakat yang dibiayai oleh APBN tahun anggaran 2021.

BPN Muna memiliki banyak program sertifikasi tanah gratis buat masyarakat yang dibiayai oleh APBN 2021, yakni program redistribusi tanah, Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL), dan SHAT Mandiri.

Kepala BPN Muna, Rajamuddin mengatakan, BPN Muna memiliki target program redistribusi tanah untuk tahun 2021 sebanyak 5.650 bidang, dengan rincian jatah Muna sebanyak 2.000 bidang, sisanya tambahan jatah dari BPN Buton Tengah sebanyak 1.650 bidang, BPN Kota Baubau sebayak 1.000 bidang dan ketambahan dari BPN Buton Selatan sebanyak 1.000 bidang.

“Dari target jatah itu, BPN Muna telah menyelesaikan pembuatan sertifikat sekitar 5.000-an bidang dan menyisahkan 500-an bidang yang belum selesai hingga Agustus ini,” kata Rajamuddin, diruang kerjanya, Rabu (11/8/2021).

Sementara untuk target program PTSL sebanyak 2.324 bidang, semuanya telah selesai. Begitu pula dengan pekerjaan SHAT mandiri sebanyak 350 bidang yang terdiri dari UMKM 250 bidang dan tanah nelayan 100 bidang, telah selesai dikerjakan.

Dia menyampaikan, tiga program sertifikasi tanah ini, gratis melalui dana APBN. Namun bila program PTSL, bisa saja ada pungutan biaya apabila ada peraturan bupati (Perbup), dan ini berdasarkan kesepakatan bersama tiga Menteri. (C)

Laporan: LM Nur Alim
Editor: Hasrul Tamrin

  • Bagikan