Communication Day: TV dan Radio (Mungkin) Tidak Dibutuhkan Lagi

  • Bagikan
News Anchor CNN Indonesia, Alfito Deannova G (kiri) dalam acara Broadcasting 4.0 Communication Day 2018, di Universitas Halu Oleo, Minggu (13 Oktober 2018). (Foto: ist)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Penyiaran kini memasuki era industri 4.0. Di era generasi ke empat dan selanjutnya peran jurnalis, seperti penyiar televisi dan radio mungkin sudah tidak dibutuhkan lagi.

News Anchor CNN Indonesia, Alfito Deannova G mengatakan hal itu dalam acara Broadcasting 4.0 Communication Day 2018 yang diselenggarakan Laboratorium Ilmu Komunikasi FISIP Universitas Halu Oleo, di Kampus UHO, Minggu (13 Oktober 2018).

Menurut Alfito, saat ini batas produsen dan konsumen infomasi menyatu dan lebih tidak teratur. Dengan demikian maka media konvensional tidak lagi menjadi yang terdepan dalam penyiarannya.

Untuk itu, ia menyarankan agar media konvensional bisa terus bertahan maka media harus ikut berevolusi terhadap perkembangan zaman.

Selain Alfito, ikut menjadi narasumber pada acara itu adalah Station Manager The Radio Andy Fauzan dengan moderator Fera Tri Susilawaty, dosen pada Jurusan Ilmu Komunikasi FISIP UHO.

Acara tahunan ini dibuka Ketua Jurusan Ilmu Komunikasi Sumadi Dilla, dihadiri sekitar seribu peserta terdiri mahasiswa Jurusan Ilmu Komunikasi, Jurusan Jurnalistik dan berbagai program studi lainnya di lingkungan FISIP.

Sumadi berharap kegiatan ini dapat mendukung akreditasi jurusan dan menambah wawasan mahasiswa.

Ketua panitia kegiatan, Arwan menjelaskan broadcasting 4.0 diangkat untuk memperlihatkan bahwa media penyiaran, khususnya radio masih tetap eksis hingga saat ini.

Acara dirangkai dengan pengumuman dan pemberian hadiah para finalis penyiar radio yang sebelumnya mengikuti audisi sebanyak dua tahap.

“Audisi pertama diikuti 161 peserta, sedangkan yang kedua sebanyak 25 peserta. Nah, hari ini pengumumannya sekaligus pembagian hadiahnya,” ucap Yopin salah satu finalis lomba penyiar radio.

Laporan: Linda Dwi Rahayu dan Wa Kandi (Mahasiswa Magang di SultraKini.com)

  • Bagikan