Dihantam Ombak, Musuhi Terjebak Di Laut Wakatobi

  • Bagikan
Tim Rescue Pos SAR Wakatobi menuju tkm di perairan Liya Sumanga, kecamatan Wangsel, Kabupaten Wakatobi, Rabu (10/01/2018). (Foto : Dok. Humas SAR Kendari/SULTRAKINI.COM).

SULTRAKINI.COM : KENDARI – Musuhi (52), seorang warga asal kabupaten Wakatobi dilaporkan terjebak bersama perahu miliknya saat mencari ikan di perairan Liya Sumanga, Kecamatan Wangi Wangi Selatan, Kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara (Sultra), Rabu (10/01/2018).

Informasi adanya sebuah insiden yang membahayakan jiwa itu, pertama kali diberitahu oleh salah seorang keluarga korban, Karim kepada Basarnas Kendari sekitar pukul 19.45 wita. Mesin perahu milik korban mengalami mati mesin akibat dihantam ombak.

Menindaklanjuti laporan tersebut, Badan Pertolongan dan Pencarian Basarnas Kendari melalui tim rescue Pos SAR Wakatobi bergerak cepat dengan mengerahkan RIB ke tempat kejadian musibah (TKM).

” Tim rescue dari Pos SAR Wakatobi sudah bergerak menuju TKM 15 menit setelah menerima laporan dari keluarga korban. Hingga kini, tim masih berusaha menembus laut untuk bisa mencapai ke titik lokasi. Selanjutnya kita tunggu hasilnya, semoga korban cepat ditemukan dan segera di evakuasi,” ujar Wahyudi kepada Sultrakini.Com, Rabu (10/01/2018).

Laporan : Wayan Sukanta

  • Bagikan