Direktur Polair Sultra Berganti

  • Bagikan
Sertijab Direktur Polair Sultra di Aula Dachara. (Foto: Humas Polda Sultra)
Sertijab Direktur Polair Sultra di Aula Dachara. (Foto: Humas Polda Sultra)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Rotasi pucuk pimpinan pejabat utama kembali terjadi di lingkungan Polisi Perairan (Polair) Kepolisian Daerah Sulawesi Tenggara, Rabu (27/11/2019).

Direktur Polair sebelumnya diduduki Kombes Pol Andi Anugrah, S.I.K, kini digantikan oleh AKBP Suryo Aji, S.I.K yang sebelumnya menjabat sebagai Wadirpolair Polda Sultra. Sementara Kombes Pol Andi Anugrah, S.I.K diangkat dalam jabatan baru sebagai Kabagkerma Korpolairud Baharkam Polri.

Kapolda Sultra, Brigjen Pol Merdisyam, secara langsung memimpin proses mutasi personelnya di Aula Dachara tersebut.

Dalam pisah sambut, Kombes Pol Andi Anugrah mengucapkan banyak terima kasih atas dukungan dari pimpinan serta semua anggota Ditpolair yang bekerja sama selama masa jabtannya itu.

Kapolda Sultra, Brigjen Pol Merdisyam, mengatakan mutasi personel di Polda Sultra merupakan bentuk penyegaran terhadap jenjang karier personel, sekaligus promosi untuk naik ke level setingkat lebih tinggi.

Ditegaskannya, jabatan yang lebih tinggi akan mendapat tantangan lebih besar dan tanggung jawab kepada bangsa dan negara semakin berat, namun seyogyanya setiap tugas harus dikerjakan dengan tulus dan ikhlas terutama penindakan hukum penggunaan bom ikan di Sultra yang begitu tinggi.

“Lakukan penindakan tegas, tapi terlebih dahulu sosialisasi kepada masyarakat terkait bahaya penggunaan bom ikan yang dapat merusak ekosistem laut,” singkatnya.

Laporan: Amran Mustar Ode
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan