Disiplin Personel, Propam Polda Sultra Jaring Anggota Polri Bandel

  • Bagikan
Pemeriksaan personel Polda yang hendak masuk ke Mapolda Sultra. (Foto: Dok Polda Sultra)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Provos Bid Propam Polda Sulawesi Tenggara melaksanakan Operasi Penegakan Ketertiban dan Disiplin (Gaktiblin) terhadap semua personelnya di Mapolda Sultra, Rabu (8/7/2020). Upaya tersebut bagian tugas sebagai abdi negara yang memberikan contoh, terutama taat terhadap aurat.

Gaktiblin dipimpin langsung Kabid Propam Polda Sultra Kombes Pol Bambang Satriawan. Dikatakannya, kegiatan tersebut untuk menerapkan kedisiplinan kepada semua personel Polda Sultra sebelum menerapkan ke masyarakat.

“Kegiatan ini dilaksanakan agar anggota lebih disiplin khususnya dalam berkendara, yang mana dalam berkendara surat kendaraan harus lengkap,” kata Kombes Bambang.

Tidak hanya surat-surat, melainkan pakaian personel, kerapihan terutama potongan rambut bagi personel pria tidak luput dari sasaran. Kabid Propam menambahkan, sebagai aparat yang menegakkan disiplin, harus terlebih dahulu disiplin terhadap diri sendiri agar menjadi contoh baik bagi masyarakat.

Operasi gaktiblin dilaksanakan secara rutin bertujuan untuk melihat sejauh mana tingkat kedisiplinan personel anggota Polri, terutama dalam mengikuti aturan yang ditetapkan oleh institusi. Karena sejatinya demi nama baik institusi penegakan aturan kedisiplinan adalah harga mati dan sudah tidak bisa ditawar lagi. (C)

Laporana: Riswan
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan