Disprindag Sultra Bersama Pemda Konawe Kolaborasi Tekan Dampak Inflasi

  • Bagikan
Pasar murah digelar oleh Disprindag Sultra dan Konawe di halaman STQ Unaaha, Selasa (6 Desember 2022). (Foto: Hasrul Tamrin/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KONAWE – Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disprindag) Provinsi Sulawesi Tenggara bersama Pemerintah Kabupaten Konawe melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan berupaya menekan dampak inflasi dengan menggelar pasar murah bertempat di halaman STQ Unaaha pada 5-7 Desember 2022.

Pasar murah atas kerja sama Pemda Konawe melalui Disprindagkop, Bulog Konawe, dan Disprindag Provinsi Sultra dimaksudkan guna menekan dampak Inflasi.

Kepala Dinas Perindagkop Konawe, Muhammad Nur menerangkan pasar murah ini merupakan kegiatan dari pihak Disprindag Sultra, sementara pihaknya membantu memfasilitasi agenda tersebut.

“Jadi ini kegiatannya dari pihak provinsi dan kami membantu memfasilitasi,” ujarnya, Selasa (6 Desember 2022).

Muhammad Nur menjelaskan, dalam pasar murah yang berlangsung selama tiga hari ke depan pihak provinsi telah menyiapkan seribu kupon yang disebarkan ke masyarakat.

“Semoga kegiatan ini bisa merem (menanggulangi) dengan kenaikkan harga sembako saat ini dan masyarakat juga dapat memenuhi kebutuhan dengan harga terjangkau,” jelasnya.

Di tempat sama, Kepala Bulog Sub Divre Unaaha, Yusran Yunus, menyampaikan bahwa pihaknya menyiapkan 1.000 karung beras, 2.000 pak gula pasir, dan 1.500 picis minyak goreng.

“Tentunya kami sangat apresiasi atas kegiatan ini, apalagi jelang akhir tahun biasanya harga sembako naik,” tambahnya.

Diketahui, untuk harga beras di pasar murah tersebut dijual Rp 53.000/sak, gula pasir Rp 13.500/liter, dan minyak goreng seharga 12.500/liter.

Laporan: Hasrul Tamrin
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan
Exit mobile version