Ditunjuk Sebagai Ketua Relawan PAS Sultra, Hasan Mbou: Siap Tempur Habis-Habisan

  • Bagikan
Ketua Relawan Nasional PAS Sultra, Abdul Hasan Mbou. (Foto:Istimewa)
Ketua Relawan Nasional PAS Sultra, Abdul Hasan Mbou. (Foto:Istimewa)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Ketua DPW Partai Berkarya (PB) Sultra, Abdul Hasan Mbou, resmi ditunjuk sebagai Ketua Tim Sukses (Timses) Relawan Nasional (RN) Prabowo-Sandi (PAS) di Sulawesi Tenggara (Sultra).

Hasan Mbou menyatakan surtat keputusan (SK) sebagai ketua RN PAS, resmi ditandatangani oleh Ketua RN PAS Pusat Eggi Sudjana. Jadi dengan terbitnya SK tersebut dirinya, bakal membentuk tim pemenangan di setiap kabupaten/Kota se-Sultra.

Kata Hasan Mbou, untuk sementara komposisi relawan baru 77. Mereka orang-orang profesional dan memiliki basis masa yang besar. Pada prisnsipnya relawan PAS siap tempur habis-habisan dengan segala kekuatan penuh untuk memenangkan Prabowo-Sandi di wilayah Sultra sebagai Presiden dan Wakil Presiden pada Pemilu 2019 mendatang.

“Dengan seluruh kekuatan kami dengan komposisi relawan sebanyak 77 orang di Sultra. Kami siap tempur habis-habisan, bekerja lebih profesional untuk mengantarkan Prabowo-Sandi sebagai pemenang di Sultra,” ujarnya saat ditemui di Kantor DPW Berkarya Sultra, Kamis (27/9/2018).

Ketua Pemuda Pancasila ini juga menuturkan, cara kerja relawan RN PAS sendiri berbeda dengan partai. Namun Katanya, PAS dan partai berkarya sebagai partai pendukung memiliki misi dan tujuan yang sama yakni memenangkan Prabowo-Sandi di seluruh wilayah Indonesia.

“Memang relawan PAS dan partai ini punya tenaga yang berbeda, tapi memiliki tujuan yang sama. Bekerja lebih profesional untuk memenangkan Prabowo-Sandi,” ujarnya

“Jadi saya ingin menegaskan kepada kader Partai berkarya di 17 Kabupaten/Kota tetap solid untuk mengantarkan Prabowo-Sandi sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI. Jika ada kader membelok maka sanksi tegas lansung pemecatan ini sesuai Istruksi Ketua Umum DPP Partai Berkarya Hutomo Mandala Putra yang kerab panggil akrab Tomy Soeharto,” pungkasnya.

Laporan: La Ismeid
Editor: Habiruddin Daeng

  • Bagikan