Empat Pilar MPR RI Digelorakan di UMK

  • Bagikan
Ketua Fraksi PKB di MPR RI, Jazilul Fawaid memberikan sosialisasi empat pilar bangsa di UMK, Selasa (4/12/2018). (Foto: Wa Rifin/SULTRAKINI.COM)
Ketua Fraksi PKB di MPR RI, Jazilul Fawaid memberikan sosialisasi empat pilar bangsa di UMK, Selasa (4/12/2018). (Foto: Wa Rifin/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Generasi muda diharapkan tidak sekadar memahami empat pilar MPR RI, tetapi mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari. Salah satu langkah dilakukan MPR RI dengan mensosialisasikannya di Universitas Muhammadiyah Kendari (MPR) dengan tema Menjaga Keberagaman untuk Indonesia.

Empat pilar MPR RI, di antaranya Pancasila, Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia tahun 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia, dan Bhinneka Tunggal Ika. Pilar inilah diharapkan bisa diamalkan khususnya mahasiswa UMK.

Ketua Fraksi PKB di MPR RI, Jazilul Fawaid, mengatakan sebagai kader-kader bangsa, mahasiswa penting untuk mengetahui pilar bangsa yang dikenal karena keberagamannya ini. Terlebih Indonesia menghadapi gejala globalisasi atas barang-barang maupun nilai-nilai dari negara lain yang memungkinkan mempengaruhi secara langsung atau tidak terhadap masyarakat setempat.

Kemajemukan dan keberagaman tersebut menjadi modal membuat kemajuan untuk bangsa, bukan dijadikan sebagai persaingan atau pertengkaran.

“Pentingnya sosialisasi karena kita ini bangsa yang beragam, kalau tidak diikat dalam satu komitmen pasti bubar. Negara ini punya komitmen dan komitmen itu tidak bisa ditawar,” ujar Jazilul kepada SultraKini.Com ditemui di UMK, Selasa (4/12/2018).

Keempat pilar tersebut, lanjutnya, diharapkan menjadi komitmen dan bersepakat untuk maju bersama untuk Indonesia lebih berkembang.

Sementara Rektor UMK, Muhammad Nur, mengucapkan apresiasinya atas kehadiran MPR RI di kampus islam tersebut dalam hal kuliah umum kepada civitas akademika dan mahasiswa.

“Kehadiran MPR di kampus sangat penting, (MPR) dapat masukkan-masukkan dari mahasiswa maupun dosen,” Muhammad Nur.

Laporan: Wa Rifin
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan