Event Kewirausahaan akan Digelar di Kendari

  • Bagikan
Konferensi pers Komunitas Tangan di Atas, Senin (20/11/2018). (Foto: Wa Rifin/SULTRAKINI.COM)
Konferensi pers Komunitas Tangan di Atas, Senin (20/11/2018). (Foto: Wa Rifin/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Komunitas Tangan di Atas atau (K-TAD) bakal hadir di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara. Komunitas di bidang usaha ini akan membentuk pengusaha-pengusaha tangguh yang memiliki kontribusi positif bagi peradaban.

Sebagai tanda akan hadirnya di ‘Kota Lulo’ ini, pihaknya bakal menggelar event dengan tujuan sarana bagi para pengusaha dalam meningkatkan pengetahuan bisnis, memperluas jaringan, promosi produk, dan menjaga konsistensi semangat berwirausaha.

“Pesta K-TDA akan dirangkaian beberapa kegiatan, yakni seminar, workshop, dan expo,” terang Ketua Komunitas K-TDA Kota Kendari, Hikma Kumalasari, Senin (19/11/2018).

Seminar digelar pada 29 November, workshop 1 Desember, dan expo pada 12-22 Desember mendatang.

Konsep acara di Kendari merupakan inspirasi dari pesta wirausaha di Jakarta yang digelar setiap tahunnya.

“Puncak pesta pada saat expo di pelataran MTQ. Di sana para pengusaha akan mempromosikan produknya dirangkaikan dengan lomba-lomba dan hiburan untuk memeriahkan pameran tersebut,” tambah Hikma.

Ketua Panitia Pesta TDA Kota Kendari, Wa Ramada, menuturkan setiap rangkaian kegiatan akan diisi dengan pemateri-pemateri andal di bidang wirausaha. Untuk tema PW wilayah Kendari 2018 adalah Sukses Berwirausaha dan Berbagi di Era Milenial.

“Untuk meningkatkan kapasitas bisnis, para peserta wirausaha diharapkan dapat terjadi sinergis antara Komunitas TDA, pengusaha, dan pemerintah untuk meningkatkan perekonomian Kota Kendari,” ujar Wa Ramada.

K-TDA merupakan komunitas bergabungnya para wirausahawan Indonesia yang didirikan pada Januari 2006 oleh Badroni Yuzirman dan tujuh pengusaha lainnya, yaitu Haji Nuzli Arismal, Badroni Yuzirman, lim Rusyamsi, Agus Ali, Hasan Basri, Hertanto Widodo, dan Abdul Rahman Hantiar.

Komunitas tersebut telah hadir di 50 kota di Indonesia dan empat negara, yaitu TDA hongkong, TDA Mesir, TDA Singapura, dan TDA Australia. TDA Kendari sendiri berdiri sejak tahun 2018 terdiri dari berbagai macam Wirausaha besar, kecil dan menengah. Dan menjadi wadah untuk tumbuh bersama dan siap menghadapi Masyarakat Ekonomi Asean.

“Sampai 2018 telah bergabung tidak kurang dari 15.000 member serta terdapat sekitar 5.000 member terdaftar,” tambahnya.

Laporan: Wa Rifin
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan