Faperta UHO Dampingi 5.000 Kelompok Binaan PT PNM

  • Bagikan
Penandatanganan MoU oleh Dekan Faperta UHO Prof. Dr. Ir. R. Marsuki Iswandi, M.Si dengan Pimpinan PT. PNM Cabang Kendari Salim, SH.
Penandatanganan MoU oleh Dekan Faperta UHO Prof. Dr. Ir. R. Marsuki Iswandi, M.Si dengan Pimpinan PT. PNM Cabang Kendari Salim, SH.

SULTRAKINI.COM: Fakultas Pertanian Universitas Halu Oleo melalui Jurusan Penyuluhan Pertanian mendapat kepercayaan melakukan program pendampingan dan pemberdayaan UKM bagi nasabah PT Permodalan Nasional Madani (Persero) atau PNM di Wilayah Sulawesi Tenggara.

Hal itu tertuang dalam Memorandum of Understanding yang telah ditandatangani oleh Dekan Faperta UHO Prof. Dr. Ir. R. Marsuki Iswandi, M.Si dengan Pimpinan PT. PNM Cabang Kendari Salim, SH di Kendari, 4 November 2020.

Kerjasama ini sebelumnya, 13 Juli 2020, telah disetujui Rektor UHO, Prof. Dr. Muhammad Zamrun F, S.Si., M.Si. M.Sc.

Menurut Zamrun, kegiatan tersebut sangat bermanfaat bagi kedua belah pihak demi pengembangan ilmu pengetahuan dan kegiatan pengabdian bagi dosen, serta dapat dimanfaatkan sebagai bengkel belajar bagi mahasiswa.

“Selain itu, kerjasama ini sangat mendukung dengan adanya program kampus merdeka dan merdeka belajar,” ujar Zamrun sebagaimana dikutip dari siaran pers yang diterima SultraKini.com, Jumat (13 November 2020).

Setelah mendapat persetujuan rektor, program kolaborasi ini ditindaklanjuti Ketua Jurusan Penyuluhan Pertanian (PPT), Iskandar SP. M.Si., Ph.D yang dikoordinasikan di tingkat Fakultas Pertanian.

“Untuk program pemberdayaan masyarakat dan UKM, telah tersedia banyak pakar atau tenaga ahli di bidang teknik pendampingan dan pemberdayaan, penyuluhan pertanian, kelembagaan, komunikasi bisnis dan kewirausahaan serta desain ITC dalam jejaring bisnis bidang pertanian,” kata Iskandar.

Dukungan serupa datang dari Dekan Fakultas Pertanian, Prof. Dr. Ir. R. Marsuki Iswandi, M.Si, sehingga pada 4 November 2020, telah menyepakati adanya perjanjian kerjasama antara Faperta UHO dengan PT Permodalan Nasional Madani tentang Program Pendampingan dan Pemberdayaan Kelompok Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di Sulawesi Tenggara.

Kepala Bidang Peningkatan Kapasitas dan Jasa Manajemen PT. PNM, Nurjana, SP,  saat ini sudah mencapai 60.747 orang dan sebanyak 5.000 kelompok binaan perusahaannya.

Prof. Marsuki menyatakan dalam upaya program pemberdayaan UKM dan masyarakat petani atau nelayan, Faperta UHO telah memiliki pakar atau tenaga ahli diberbagai bidang dan terdistribusi di enam program studi yaitu Jurusan Agribisnis, Agroteknologi, Proteksi Tanaman, Ilmu Teknologi Pangan, Ilmu Tanah dan Penyuluhan Pertanian.

Menurut Marsuki, sebagai pelaksana teknis untuk memfasilitasi kepakaran bagi dosen sebagai narasumber dalam program program pendampingan dan pemberdayaan dalam kerjama ini adalah Jurusan Penyuluhan Pertanian.

Tugasnya adalah menyiapkan tenaga ahli baik dari Fakultas Pertanian maupun lintas fakultas di lingkungan UHO, sepanjang terkait dengan kegiatan pendampingan dan pemberdayaan masyarakat.

PT PNM  hadir sebagai solusi peningkatan kesejahteraan melalui akses permodalan, pendampingan dan program peningkatan kapasitas masyarakat dan para pelaku usaha.

Program PNM adalah ulamm (unit layanan modal mikro), mekaar (membina ekonomi keluarga sejahtera), selain dari memberikan permodalan dalam bentuk bantuan modal usaha pnm juga memberikan pendampingan UMKM dalam bentuk pelatihan kepada seluruh nasabah selain itu juga ada jasa manajemen dan program bina lingkungan.

Pimpinan PT. PNM Cabang Kendari yakni Bapak Salim, SH. mengatakan bahwa tujuan program ini adalah meningkatkan kapasitas masyarakat dan UKM untuk mencapai kesejahteraan keluarganya.

Laporan: M Djufri Rachim

  • Bagikan