Hitungan Data Real Count 48,2 Persen, Asrun-Hugua Unggul di 6 Daerah

  • Bagikan
Tim pemenangan Asrun-Hugua bersama Cawagub Ir Hugua saat konferensi pers di posko utama Paslon nomor urut 2. (FOTO: IFAL CHANDRA/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Tim pemenangan Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Sultra nomor urut 2, Asrun-Hugua, mengaku memegang data real count dengan jumlah suara masuk 48,2 persen. Dari data sementara itu, Pasangan Asrun-Hugua diklaim unggul dari pasangan lainnya, terutama di 6 kabupaten dan kota.

Ketua tim pemenangan Asrun-Hugua yang juga Ketua DPRD Provinsi Sultra, Abdurrahman Saleh (ARS) mengungkapkan, kemenangan mereka ada di Kabupaten Buton Selatan, Wakatobi, Konawe Selatan, Bombana, Konawe, dan Kota Kendari.

“Data dari kami itu berdasarkan real count dengan jumlah data yang masuk 48,2 persen, pasangan Asrun-Hugua masih menang. Kami tidak mungkin mengemukakan sesuatu yang tidak memiliki alasan. Data kami real count per TPS, bukan quick count dengan sampel. Polemik yang terjadi saat ini banyak data survei yang dipublikasikan saling mengklaim kemenangan. Sehingga kami sampaikan kepada seluruh tim dan relawan pasangan nomor urut dua tetap semangat,” ujar ARS saat konferensi pers di posko utama tim di kediaman Ir Asrun, Rabu (27/6/2018) malam.

Kendati demikian, tim tetap akan menjunjung tinggi segala keputusan yang akan ditentukan oleh KPU Provinsi Sultra nantinya. “Dan kami juga adalah tim yang akan terlebih dahulu mengucapkan selamat kepada siapapun paslon yang terpilih nantinya,” beber politisi PAN itu.

Tim data dan saksi Asrun-Hugua hingga kini, kata dia, masih merampungkan data dan perolehan suara dari tiap kabupaten. Pihaknya tidak akan percaya begitu saja data quick count dari lembaga survei yang hanya mengambil sampel.

Laporan: Ifal Chandra
Editor: Gugus Suryaman

  • Bagikan