HUT Sultra Dimeriahkan Berbagai Lomba

  • Bagikan
Suasana rapat panitia HUT Sultra di aula Bahteramas Kantor Gubernur Sultra. (Foto: Merry Malewa/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara terus merampungkan persiapan pelaksanaan Halo Sultra ke-52 yang akan diadakan di Kabupaten Kolaka bulan depan. Rapat panitia digelar Senin (14/3/2016) dipimpin langsung Gubernur Nur Alam.

 

Gubernur mengungkapkan, dalam perayaan HUT Sultra nanti, akan diadakan berbagai perlombaan yang mulai 23 hingga 27 April 2016. Diantaranya, Karnaval Tenun Sultra, lomba Pameran Pembangunan, Sepeda Santai, lomba Perahu Hias, lomba Memancing, dan lomba Kuliner.

 

Selain itu, ada juga bakti sosial seperti kunjungan ke panti asuhan, sunatan massal, dan masih banyak lagi.

 

Pada pameran pembangunan nanti, kata gubernur, akan dimeriahkan oleh penampilan 17 kabupaten dan kota se-Sultra dengan ciri khas daerah masing-masing.

 

\”Saya berharap, sebelum satu minggu kegiatan dilaksanakan, terlebih dahulu staf sudah stand by di Kolaka,\” ujar Nur Alam kepada panitia, Senin (14/3/2016).

 

Dalam rapat, Kadis PU Provinsi, La Ode Moh. Saidin mengungkapkan bahwa untuk pembuatan pintu gerbang di lokasi HUT senilai Rp180 juta dengan anggaran dari pemerintah provinsi.

 

Saat upacara HUT nantinya akan ada atraksi pesawat Sukhoi dan Terjun Payung, (C)

 

Editor: Gugus Suryaman

  • Bagikan