Jelang Sore di Hari Pencoblosan, Sejumlah Wilayah Sultra Berpotensi Hujan Disertai Angin Kencang

  • Bagikan
Pantauan Stasiun Meteorologi Maritim Kendari, Rabu (17/4/2019). (Foto: BMKG)
Pantauan Stasiun Meteorologi Maritim Kendari, Rabu (17/4/2019). (Foto: BMKG)

SULTRAKINI.COM: Pantauan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), sejumlah wilayah di Provinsi Sulawesi Tenggara berpotensi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai guntur dan angin kencang, Rabu (17/4/2019).

Potensi cuaca buruk tersebut terjadi pada pukul 14.20 Wita di wilayah Konawe (Sampara, Besulutu, Bondoala, Wonggeduku, Amonggedo), Konawe Selatan (Konda, Ranomeeto), Bombana (Watubangga, Kolaka (Polinggona, Tanggetada, Pomalaa), dan sekitarnya.

Kondisi ini dapat meluas ke wilayah Kolaka (Baula, Wundulako), Kolaka Timur (Lambandia, Uluiwoi), Kendari (Poasia, Baruga, Wua-wua, Puuwatu), Konawe Selatan (Moramo, Landono, Kolono, Laonti Ranomeeto Barat, Wolasi), Konawe Utara (Motui, Sawa, Lembo).

“Kondisi ini dapat berlangsung hingga pukul 16.20 Wita,” Prakirawan Stasiun Meteorologi Maritim Kendari, Adi Istyono dalam keterangan tertulisnya diterima Sultrakini.com, Rabu (17/4/2019).

Editor: Sarini Ido

  • Bagikan