Kebiasaan Mandi Malam? Berikut Manfaat Mandi Malam Bagi Kesehatan Kulit

  • Bagikan
Ilustrasi wanita mandi. (Foto: Carangabarin.blogspot.com)
Ilustrasi wanita mandi. (Foto: Carangabarin.blogspot.com)

SULTRAKINI.COM: Sebagian orang meyakini jika mandi di pagi hari lebih baik dibandingkan dengan mandi di malam hari. Mandi malam yang dianggap akan menimbulkan beberapa penyakit jika dilakukan, namun siapa sangka mandi malam itu sebenarnya membawa manfaat tersendiri bagi tubuh terutama pada kulit terlebih jika dilakukan sebelum tidur.

Mandi malam kerap kali dihindari karena berbagai macam alasan baik karena kelelahan, mengantuk, ataupun karena beberapa mitos mengenai efek yang akan dirasakan jika melakukan kegiatan tersebut. Sehingga banyak orang yang memilih untuk mandi hanya sekali dalam sehari, yaitu pada pagi hari saja. Padahal berdasarkan penelitian dari dermatolog, waktu terbaik untuk mandi bukan di pagi hari, melainkan di malam hari sebelum tidur apalagi jika bertujuan untuk kesehatan kulit.

Mandi malam sebelum tidur ini sangat bermanfaat bagi kulit terlebih jika banyak beraktivitas diluar ruangan. Mengapa demikian? karena dengan melakukan kegiatan mandi malam tersebut maka kita dapat membersihkan kulit dari kotoran yang menumpuk akibat terpapar debu dan polusi saat kita beraktivitas seharian yang dapat menimbulkan sejumlah masalah pada kulit. Masalah pada kulit ini bukan tanpa sebab, hal tersebut terjadi karena kuman akibat partikel debu dan polusi yang terpapar diwajah dan masuk kedalam pori-pori sehingga munculnya jerawat dan iritasi serta dapat membuat kulit terlihat kusam, menimbulkan bintik hitam dan mempercepat penuaan pada kulit.

“Untuk merawat kulit, mandi di malam hari adalah pilihan terbaik, karena membantu menghilangkan semua make up, minyak, kotoran dan polutan yang menumpuk sepanjang hari. Lalu, mengapa Anda tetap tidur dengan kotoran di tubuh Anda?” ucap CEO Foreo Boris Raspudic saat memaparkan temuannya.

Mandi malam juga ternyata sangat dianjurkan bagi mereka yang memiliki asma, alergi, hingga masalah ruam-ruam pada kulit yang ungkapkan oleh dr. Amy Shah. Hal ini dikarenakan mandi malam akan membuat Anda terhindar dari berbagai debu, kotoran hingga polusi yang menjadi penyebab kambuhnya asma dan alergi tersebut sehingga penting bagi kita untuk membersihkan diri setelah beraktifitas di luar ruangan. Ia juga memberi saran jika ingin mandi malam sebaiknya menggunakan air hangat agar membuat tubuh menjadi lebih nyaman.

Mandi malam juga baik dilakukan setidaknya 90 menit sebelum berbaring di tempat tidur. Waktu ini terbilang cukup ideal dan aman untuk dilakukan. Usahakan juga mandi tanpa berendam tapi mandi sewajarnya saja dan tidak berlama-lama. Jika terlalu lama maka akan membuat suhu tubuh sulit terkontrol.

Untuk lebih jelasnya berikut beberapa manfaat dari kegiatan mandi malam menurut Dr Amy Shah, yang dilansir dari doktersehat.com:

1. Menghindari jerawat

Menurut National Sleep Foundation dengan mencuci muka sebelum tidur dapat membantu mengurangi jerawat, meningkatkan kelembapan kulit, mencegah keriput dan bahkan mengurangi kemungkinan terkena infeksi mata. Namun, jika Anda langsung Berbaring di tempat tidur dengan keadaan minyak dan keringat yang masih menempel pada tubuh akibat beraktifitas diluar ruangan tanpa membersihkannya maka dapat menyebabkan munculnya jerawat. Sehingga perlu bagi kita untuk membersihkan seluruh bagian tubuh dengan mandi.

2. Mengatasi alergi musiman

Mandi malam memiliki manfaat yang baik bagi mereka yang memiliki alergi musiman, seperti alergi terhadap serbuk sari, alergi kulit yang berasal dari pakaian dan lain sebagainya. Dimana dapat membantu menghilangkan residu atau endapan yang terdapat pada tempat tidur yang dapat membuat gejala alergi lebih buruk dan mengganggu kualitas tidur.

3. Meningkatkan Relaksasi

Mandi malam hari juga dianggap menyehatkan karena aktivitas tersebut membantu Anda meredakan ketegangan dan kecemasan sekaligus meningkatkan relaksasi. Adapun efek mandi malam ini dipercaya dapat mengatasi masalah mental, dan air hangat dapat membuat waktu tidur lebih panjang.

4. Menjaga kesehatan kulit

Tubuh memiliki hormon pertumbuhan yang mengatur perubahan pada kulit, dan hormon seks yang memengaruhi ukuran kelenjar minyak. Kedua hormon ini memuncak pada malam hari, sehingga manfaat yang didapatkan dari mandi malam adalah menghilangkan rangsangan eksternal dari permukaan kulit, dan menjaga keseimbangan hormon dan pada akhirnya mandi malam memberikan hormon terbaik bagi kulit untuk menjaga fungsinya tetap optimal.

5. Menghindari kuman di tempat tidur

Salah satu bagian tubuh yang banyak mengandung bakteri adalah kepala. Sehingga jika Anda tidur tanpa membilas rambut, hal itu dapat membuat bantal atau tempat tidur Anda terkontaminasi bakteri, sehingga membuat wajah Anda rentan mengalami jerawat.

6. Rutinitas pagi yang lebih baik

Dengan mandi pagi hari pada dasarnya sangat efektif dan membuat tubuh Anda lebih segar. Namun, jika pada malam harinya Anda sudah mandi, maka pada pagi hari Anda bisa meluangkan banyak waktu untuk aktivitas lain, seperti menulis, membaca atau berbincang dengan anggota keluarga.

7. Meningkatkan waktu tidur

Perlu diketahui, suhu tubuh adalah komponen kunci dalam mengatur ritme sirkadian. Sejumlah penelitian mengungkapkan, bahwa menghangatkan tubuh dapat membantu untuk tidur lebih cepat dan waktu terbaik untuk mandi malam adalah setengah jam sebelum tidur.

Itulah manfaat mandi malam yang menyimpan banyak sisi positif ketimbang bahayanya yang sering diabaikan oleh kebanyakan orang. Ingin coba?

Sumber: CNN Indonesia, Tribunnews.com, Doktersehat.com
Laporan: Nurul Sadrina Sari

  • Bagikan