Kendari Diguncang Gempa Bermagnitudo 4,3

  • Bagikan
Pantauan gempa di Kota kendari oleh BMKG, Senin (21/1/2019). (Foto: BMKG)
Pantauan gempa di Kota kendari oleh BMKG, Senin (21/1/2019). (Foto: BMKG)

SULTRAKINI.COM: Kota Kendari diguncang gempa bermagnitudo 4,3, Senin (21/1/2019) pukul 21:54:11 Wita. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat gempa terjadi di sebelah timur laut Kota Kendari, Sulawesi Tenggara.

Guncangan gempa tepatnya berada di laut pada 19 kilometer arah timur laut Kota kendari pada kedalaman 10 km.

Gempa dipicu aktivitas Sesar Lawanopo yang dibangkitkan oleh deformasi batuan dengan mekanisme pergerakan dari struktur sesar mendatar dengan arah pergerakan mengiri.

“Guncangan gempa ini dilaporkan dirasakan di daerah Kota Kendari; Sawa, Kabupaten Konawe Utara; Ranomeeto, Konawe Selatan; Batu Gong, Toronipa, Konawe,” jelas Kepala Stasiun Geofisika Kendari, Rosa Amelia, S,Si dalam keterangan tertulisnya, Senin (21/1).

Belum ada kerusakan dilaporkan akibat gempa tersebut. Monitoring BMKG hingga pukul 22.20 Wita juga menunjukan belum ada aktivitas gempa susulan.

“Gempa tidak berpotensi tsunami. Masyarakat diimbau tetap tenang dan tidak terpengaruh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya,” sambungnya.

Diberitakan sebelumnya, aktivitas Sesar Lawanopo berakibat gempa di Kabupaten Kolaka Utara. Dalam rilis BMKG, lebih dari tiga kali sesar menunjukan aktivitasnya.

(Baca: Beredar Isu Tsunami, Ratusan Warga Kolaka Utara Mengungsi)

(Baca juga: Sultra Diguncang Gempa 185 Kali Sepanjang 2018)

Editor: Sarini Ido

  • Bagikan