Kery Ingin Berhenti dari PAN? Ini Alasannya

  • Bagikan

SULTRAKINI.COM: KONAWE – Ketidakpuasan Kery Saiful Konggoasa jika Adriatma Dwi Putra (ADP) ditunjuk jadi Sekretaris DPW PAN Sultra, tampaknya sudah di ubun-ubun. Ketua DPW PAN Konawe itu bahkan mengancam bakal keluar dari partai yang ikut ia besarkan itu.

 

Saat ditanya terkait hal tersebut, Kery masih mempertanyakan dimana letak keabsahan ADP jika didaulat jadi sekretaris. Sepengetahuannya, hanya kelima formatur PAN Sultra saja yang bisa menduduki posisi tersebut. ADP sendiri tidak termasuk di dalamnya.

 

Mendapati informasi tersebut, Kery menegaskan keinginannya untuk keluar dari PAN. Dengan nada kecewan ia mengungkapkan, pengabdiannya di PAN sudah 18 tahun lamanya. Di Konawe sendiri, partai berlambang matahari terbit menjadi besar di bawah kepemimpinannya. Di tangannya, PAN tampil sebagai peraih kursi terbanyak pada dua periode Pileg. Bersama PAN pula, Kery berhasil menduduki posisi ketua DPRD dan kini menjabat Bupati Konawe.

 

\”Kalau seprti ini saya mending istrahat saja dari PAN,\” tegasnya.

 

Lanjut Kery, persoalan bagaimana dirinya nanti di Pilbup yang akan datang dirinya pun telah siap meski tanpa bendera PAN. Ia mengatakan, masih bisa lewat jalur independen.

 

\”Saya masih bisa lewat jalur independen untuk maju jadi bupati. Tidak harus lewat pintu partai,\” tandasnya.

  • Bagikan