Klasemen Medali PON XX Papua (14/10/2021): Berapa Banyak Medali Sultra?

  • Bagikan
Aulia Galib&Julianti atlet tim dayung rowing putri Sulawesi Tenggara di kelas light woman 2X meraih medali emas di babak final pada race 37 PON XX Papua 2021, venue dayung Teluk Youtefa, Holtekamp, Distrik Abepura, Kota Jayapura, Kamis (7/10/2021). (Foto: PB.PON XX PAPUA/Ian Irman)

SULTRAKINI.COM: Klasemen perolehan medali Pekan Olahraga Nasional (PON) ke XX Papua menunjukkan kontingen Provinsi Sulawesi Tenggara merebut lima emas. Sementara posisi teratas masih diduduki kontingen Jawa Barat, Kamis (14/10/2021).

Berdasarkan data PON XX Papua hingga Kamis (14/10) pukul 13.49 Wita, kontingen Sultra berada di posisi 20 dengan perolehan lima emas, empat perak, dan lima perunggu. Berikut rinciannya.

  1. Medali emas: dayung canoeing C-11000 M putra atlet Muh. Burhan; dayung canoeing C-1200 M putri atlet Dayumin; dayung rowing single sculls (W1X) putri atlet Julianti; dayung rowing coxless pairs (W2-) putri atlet Julianti dkk; dayung rowing (W4-) putri atlet Julianti dkk.
  2. Medali perak: dayung canoeing C-21000 M putra atlet Muh. Burhan dkk; dayung traditional boat race 12 crew 1000 M putri atlet Selpi, Siti Ramalan, dkk; dayung traditional boat race 12 crew 500 M putri Eka Hardiana, Siti Ramalan, dkk; dayung traditional boat race 22 crew 500 M campuran Sofiyanto, La Ode Jumardin, dkk.
  3. Medali perunggu: dayung rowing lighweight single sculls (LM1X) putra atlet Ali Buto; dayung traditional boat race 12 crew 200 M putri Selpi, Eka Hardiana, dkk; dayung traditional boat race 22 crew 1000 M campuran Sofiyanto, La Ode Jumardin, dkk; sepak takraw double event putra atlet Zulhija dkk; pencak silat tading kelas D: >60 s/d 65 kg putra atlet Rikki Aris Munandar.

Sedangkan posisi teratas diduduki Jawa Barat dengan perolehan medali sementara 126 emas, 97 perak, dan 111 perunggu.

Khusus tuan rumah Papua memperoleh 87 emas, 61 perak, 99 perunggu.

Editor: Sarini Ido

  • Bagikan