Kodim 1413 Buton Bersama Polri, Pemkot dan Warga Bersihkan Kawasan Kotamara

  • Bagikan
Kerja bakti TNI, Polri, Pemkot Baubau, dan masyarakat di kawasan Kotamara. (Foto: Aisyah Welina/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: BAUBAU – Kodim 1413/Buton berkolaborasi dengan Polri dan Pemerintah Kota Baubau membersihkan Kotamara yang merupakan kawasan favorit masyarakat setempat, Jumat (22/10/2021).

Gelar pembinaan lingkungan hidup Kodim 1413/Buton melibatkan personel TNI, Polres, Satpol PP, BPBD, Dinas Perikanan, Dinas Lingkungan Hidup, Damkar, KNPI, FKPPI, mahasiswa, dan masyarakat Kelurahan Kaobula.

Dandim 1413/Buton, 1413/Buton, Letkol Arm Muhamad Faozan melalui Pasi Ter Kodim 1413/Buton Kapten Inf Isnadi mengatakan kegiatan ini untuk meningkatkan semangat masyarakat agar sadar dengan kebersihan lingkungan hidup.

“Semoga kegiatan ini memotivasi dan membangkitkan semangat kebersihan. Kalau bukan kita siapa lagi membersihkan lingkungan kita,” ucapnya.

Selain kesadaran lingkungan, kegiatan tersebut menjadi ajang kerja sama yang baik antara TNI-Polri serta Pemkot Baubau.

Sekda Baubau, Roni Muhtar mengucapkan apresiasinya. Bahkan pembinaan lingkungan hidup itu diharapkan terus terjadi dan memberikan contoh terbaik bagi masyarakat untuk memperhatihan kebersihan lingkungan, mulai dari lingkungan rumah hingga ruang publik seperti kawasan Kotamara. Sebab itu, kebersihan ikut mempengaruhi tampilan Kota Baubau, Sulawesi Tenggara.

“Ini contoh hubungan yang ideal. Kami dari Pemda Kota Baubau sangat mengapresiasi kegiatan ini,” ujar Roni. (C)

Laporan: Aisyah Welina
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan