Kodim 1413/Buton Kembali Vaksinasi di Buton Tengah

  • Bagikan
Program serbuan vaksin terpadu Kodim 1413/Buton di Kabupaten Buton Tengah. (Foto: Dok Tim Penerang Kodim 1413/Buton)

SULTRAKINI.COM: BUTON TENGAH – Koramil 1413-10/Gu di bawah kepemimpinan Dandim 1413/Buton, Letkol Arm Muhammad Faozan memantau dan mendampingi jalannya program serbuan vaksin terpadu di Kabupaten Buton Tengah (Buteng), Sulawesi Tenggara, Senin 4 Oktober 2021.

Dandim 1413/Buton mengatakan, vaksinasi di wilayah Buteng merupakan dosis pertama dan kedua dengan menggunakan jenis vaksin Sinovac. Program ini berlangsung di Puskesmas Gu, Kecamatan Gu dan Madrasah Aliyah Swasta Boneoge, Kelurahan Boneoge, Kecamatan Lakudo.

“Personil Koramil 1413-10/Gu yang bertugas, di antaranya Peltu Arlaan dan Serda La Obi,” jelasnya.

Pelaksanakan pemantauan dan pendampingan tim medis vaksinasi ke masyarakat oleh personel Kodim 1413/Buton sebagai salah satu bentuk dukungan TNI dalam rangka mencegah dan memutus rantai penyebaran Covid-19, sehingga vaksinasi terlaksana dengan tertib, aman, dan terkendali.

Program serbuan vaksin terpadu Kodim 1413/Buton di Kabupaten Buton Tengah. (Foto: Dok Tim Penerang Kodim 1413/Buton)

Penerapan protokol kesehatan di lokasi vaksinasi dilakukan sesuai dengan ketentuan sehingga tidak terjadi kluster baru dalam pelaksanaan vaksinasi tersebut.

Tahapan-tahapan vaksinasi melibatkan sejumlah tenaga medis, yaitu dr. Yulfa, Yuliani S. Amk; St Nurhasanah, S.Kep.Ners; dan Nirma Fajri N.Amd.Kep sebagai tim screening.

Tim vaksinator, yakni Suharti. SKM; Musriah Amd.Keb; Wd. Musyanti.Amd.Keb. Sementara tim data vaksin dan tim pemantau ditangani Samliah AM.Keb; Sarfiani .S.Kep.Ners; Agus Rahmat.Amd.Kep; dan LaOde Andreas. S.Kep.Ners.

“Vaksin dari kodim untuk Puskesmas Gu sebanyak 200 vial yang terpakai sampai dengan tanggal 30 September 2021 sebanyak 82 vial. Hari ini terpakai 49 vial dan tersisa 59 vial,” jelas Faozan.

Vaksinasi di Puskesmas Gu tersebut diperuntukan kepada 98 orang, sebanyak 73 orang di antaranya melakukan vaksin dosis pertama, 24 orang vaksin dosis kedua, sementara satu orang masih tertunda karena tidak memenuhi kriteria layak divaksinasi.

Khusus vaksinasi di Madrasah Aliyah Swasta Boneoge dilakukan kepada sepuluh orang siswa yang di dampingi Sertu Edi sabara.

Di hari yang sama, personel Koramil 1413-07/Kaledupa juga melakukan pemantauan dan pendampingan tim vaksin di l Desa Samabahari, Kecamatan Kaledupa Selatan, Kabupaten Wakatobi. (C)

(Baca juga: Kodim 1413 Buton: Program Serbuan Vaksin Terpadu TNI Tentu Menjangkau Wilayah Teritorial)

Laporan: Aisyah Welina
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan