KONI Buton Dinahkodai La Bakry

  • Bagikan
Suasana Musda KONI Kabupaten Buton di aula kantor Bupati Buton, Senin (13/11/2017). (Foto: La Ode Ali/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: BUTON – La Bakry terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) cabang Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara dalam Musyawarah Daerah yang dihadiri para pengurus lainnya di aula kantor Bupati, Senin (13/11/2017).

Musda yang dipimpin oleh Mustamlin Daly bersama empat presidium lainnya, La Bakry bersama Fakhrudin dan Sekretaris KONI sebelumnya dipercaya menjadi formatur dan bertugas menyusun kepengurusan KONI Buton periode 2017 sampai 2021.

Menurut La Bakry, Musda merupakan momentum mengkonsolidasikan program pembinaan atlet berprestasi. Apalagi semua daerah di Sultra, kini menatap penyelenggaraan pekan olahraga provinsi nantinya di Kabupaten Kolaka Utara pada September 2018 mendatang.

“Mari kita siapkan anak-anak muda Buton untuk mengembangkan bakatnya dan mengukir prestasi olahraga,” kata La Bakry saat pembukaan Musda.

Disatu sisi, dia mengakui pembinaan para atlet masih terkendala anggaran. “Yang jelas untuk anggaran kita akan carikan solusinya, tapi soal prestasi kita harus tetap tingkatkan,” tambah La Bakry.

Ditempat yang sama, Wakil Ketua KONI Sultra, Elvis Basri Uno menghimbau supaya KONI daerah lebih fokus pada pembinaan atlet. Mengenai anggaran, itu harus menjadi perhatian utama bagi Pemda untuk dapat lebih meningkatkan kapasitas atlet di setiap daerah, tidak terkecuali di Buton. Dia juga memuji prestasi para atlet Buton pada lomba dayung. Serta berharap atlet nantinya bisa sampai ke Pelatnas dan menjadi kebanggaan daerah.

“Ini harus terus ditingkatkan sehingga nantinya atlet-atlet Buton bisa ke Pelatnas,” ucap Basri Uno.

Laporan: La Ode Ali

  • Bagikan