Korban Puting Beliuang Terima Bantuan dari PKK Konut

  • Bagikan
Wakil Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PPK) Kabupaten Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara, Sarwati Raup bersama rombongan saat memberikan bantuan bagi korban angin putin

SULTRAKINI.COM: KONAWE UTARA – Wakil Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PPK) Kabupaten Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara, Sarwati Raup memberikan bantuan berupa kebutuhan rumah tangga bagi korban bencana angin puting beliung yang terjadi Rabu, 14 Februari 2018 di Desa Kampoh Bunga, Kecamatan Wawolesea.

Bantuan yang diberikan, berupa gula, mie instan, minyak goreng, paket sandang dan paket kesehatan.

Sarwati Raup didampingi Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Konut, Raga dan Kepala Bagian Humas Rachman Sorau, memberikan bantuan kepada korban angin puting beliung di Desa Kampoh Bunga, Kecamatan Wawoleaea dan Desa Muarah Tinobu, Kecamatan Lasolo.

Istri Wakil Bupati Konut ini berharap, bantuan dari hasil patungan ibu tim penggerak PKK di Konut dapat meringankan beban para korban angin puting beliung.

“Meski tidak seberapa, tapi kami berharap bantuannya bisa meringankan para korban angin puting beliung,” kata Sarwati Raup, Kamis (15/2/2018).

Dalam penyaluran bantuan ini, dia juga didampingi Sekretaris PKK Andriani Supardi, Ibu Kepala Dinas BPBD, Ibu Kapala Bapedda, Ibu Kepala Kasat Pol PP, dan Ibu Kepala Bagian Humas.

Sementara itu, Kepala Desa Kampoh, Bunga Adrin yang menerima bantuan para korban secara simbolis merasa terbantu dengan adanya paket yang diberikan oleh ketua PKK Kabupaten Konut. 

“Alhamdulillah, kami merasa terbantu dan kami juga berterima kasih kepada ibu wakil Bupati Konut bersama rombongan atas bantuannya, semoga bernilai ibadah,” ucapnya rasa syukur warga tersebut.


Laporan: Arifin Lapotende

  • Bagikan