Kota Baubau Dapat Penghargaan STBM dari Kemenkes RI

  • Bagikan
Wakil Wali Kota Baubau, La Ode Ahmad Monianse (Foto: Aisyah Welina/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: BAUBAU – Pemerintah Kota Baubau mendapat penghargaan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) Awards 2021 sebagai Kota Terbaik STBM berkelanjutan dengan kategori Peningkatan Kebutuhan Sanitasi atau Demand Creation.

Penghargaan itu diberikan secara virtual oleh Kementerian Kesehatan RI, pada peringatan Hari Cuci Tangan Sedunia, Jumat (15/10/2021).

Wakil Wali Kota Baubau, La Ode Ahmad Monianse mengatakan penghargaan yang diterima Pemerintah Kota Baubau sebagai bentuk pengakuan pemerintah pusat dalam hal ini Kementerian Kesehatan RI tentang upaya yang telah dilakukan dalam mewujudkan masyarakat hidup sehat dan bersih.

Poin yang menjadi program STBM award ini antara lain sosialisasi untuk tidak BAB sembarangan, cuci tangan pakai sabun, kelola air minum rumah tangga, kelola sampah rumah tangga dan olah limbah cair rumah tangga.

“Ini menjadi hasil upaya kita semua dan di motori oleh Dinkes. Penghargaan ini diberikan kepada Wali Kota Baubau yang telah menjaga dan menginisiasi STBM yang berkelanjutan di kota kita,” kata Monianse, Jumat (15/10/2021).

“Dibawah pimpinan beliau (Wali Kota Baubau,red) hari ini kita mendapatkan kepercayaan kembali oleh pemerintah pusat untuk dianugerahi STBM berkelanjutan,” tambahnya. 

Monianse bilang, penghargaan STBM award ini bukan hanya sekali, tahun sebelumnya Pemerintah Kota Baubau juga mendapat penghargaan dengan kategori kabupaten/kota 100 persen stop BAB sembarangan.

“Kita salut dan ucapkan terima kasih kepada Dinas Kesehatan mampu menjaga prestasi ini,” ucapnya.

Dia menegaskan, program ini tentunya akan terus berkelanjutan, maka dari itu pemerintah kota melalui Dinas Kesehatan Kota Baubau bersama-sama masyarakat diharapkan bisa menjaganya untuk menjadi prestasi di daerah sehingga pada akhirnya akan berimbas kepada kesejahteraan masyarakat. (C)

Laporan: Aisyah Welina
Editor: Hasrul Tamrin

  • Bagikan