Kumpulkan Donasi Rp181 Juta, KNRP: Terima Kasih Sultra

  • Bagikan
Tim KNRP Sultra pada salah satu masjid di Kolaka Timur. (Foto: Humas KNRP Sultra)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Komite Nasional Rakyat Palestina (KNRP) Sulawesi Tenggara (Sultra) mengumpulkan donasi sejumlah lebih dari Rp181 juta. Hal itu disampaikan Ketua KNRP Sultra, Selvi Marlina kepada SultraKini.Com melalui pesan whatsapp-nya, Selasa (13/6/2017) malam.

Dana tersebut diperoleh lembaga kemanusiaan yang berpusat di Jakarta ini selama 6 hari melakukan safari Ramadhan ke sepuluh kabupaten dan kota di Sultra. 

“Terima kasih kepada masyarakat Sultra. Alhamdulillah donasi tunai yang sudah terkumpul sampai 11 Juni 2017 sebesar Rp.181.352.500. Dana itu terkumpul dari dua kota dan delapan kabupaten yang kami datangi sejak 6 sampai 11 Juni kemarin,” jelas Selvy.

Ia merincikan di sepuluh daerah yang didatangi donasi yang diberikan bervariasi. Di Kendari mereka mendapatkan Rp 1.516.000, Konawe Selatan Rp 7.228.000, Kolaka Rp 34.425.000, Kolaka Utara Rp 10.507.000, Kolaka Timur Rp 35.764.000, Konawe Rp 6.069.000, Bau-bau Rp 34.234.500, Muna Rp 39.057.000, Wanci Rp 7.698.000, dan Buton Tengah Rp 4.854.000.

“Untuk Kendari kami memang tidak melakukan agitasi, tetapi kami melakukan kegiatan Palestina peduli Kendari dengan berbuka bersama warga korban banjir Wanggu dan shalat tarawih dengan warga di Kelurahan Sodoha yang juga terkena banjir,” jelas Selvy.

Selvy mengatakan, di beberapa daerah yang didatangi, tak hanya masyarakat yang memberikan sambutan melainkan juga unsur pimpinan daerah dan pihak kampus. “Unsur muspida yang langsung menemui kami itu di Konawe Selatan, Kolaka Utara, Kolaka Timur, dan Muna. Kalau di Buton Tengah itu bidang kesra pemda setempat. Sedangkan di Kolaka kami bertemu Rektor USN,” jelasnya.

Ia mengungkapkan kalau dana ini langsung dikirim ke KNRP Pusat di Jakarta dan diantarkan ke Palestina untuk digunakan sebagai dana kemanusiaan. “Insya Allah untuk santunan berbuka puasa dan lebaran warga Palestina di daerah konflik. Dana ini juga dikelola untuk sarana kesehatan dan pendidikan warga di sana,” terangnya.

Wanita berhijab ini juga mengaku masih terus menunggu donasi melalui rekening KNRP Sultra. “Kami masih menunggu komitmen donasi yang dapat langsung ditransfer ke rekening lembaga kami. Sebab kemarin ada beberapa orang di daerah yang kami datangi karena tidak sempat menyumbang secara tunai maka mereka transfer ke rekening KNRP,” jelasnya.

KNRP Sultra sendiri selama safari Ramadhan kali ini membawa ulama asal Palestina Syeh DR Abdul Madjid dan Syeh dr Sholahuddin. Keduanya di setiap tempat yang dikunjungi memberikan ceramah kepada masyarakat yang hadir.

Laporan: Didul Interisti

  • Bagikan