Lakidende Bakal Dipoles menjadi Kawasan Wisata Olahraga

  • Bagikan
Kepala Diskepora Sultra, Jaya Bhakti. (Foto: Muh Yusuf/SULTRAKINI.COM)
Kepala Diskepora Sultra, Jaya Bhakti. (Foto: Muh Yusuf/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Dinas Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Sulawesi Tenggara berencana menjadikan Lakidende di Kota Kendari sebagai kawasan wisata olahraga. Apalagi hal tersebut searah dengan amanah Peraturan Daerah Nomor 6 Tahun 2019 tentang Penyelenggaraan Olahraga.

Kepala Diskepora Sultra, Jaya Bhakti, mengatakan untuk memoles Lakidende sebagai kawasan olahraga pihaknya akan membangun lapangan cabang olahraga yang digandrungi masyarakat. Rencananya, pihaknya membangun lintasan berlari, kawasan bersepeda, dan taman bacaan masyarakat.

“Sementara fasilitas yang sudah ada akan dibenahi dan ditingkatkan lagi, seperti kolam renang, lapangan tenis dan driving golf. Menurut rencana, kawasan Lakidende akan menjadi pusat olahraga masyarakat karena semua fasilitas yang dibutuhkan ada di dalamnya,” jelas Jaya, Rabu (24/7/2019).

Hanya saja, kata dia, semua rencana tersebut tidak bisa diwujudkan sekaligus, mesti dilakukan bertahap dan disesuaikan dengan kemampuan daerah. Kendati demikian, dukungan Perda Nomor 6 Tahun 2019, pemerintah daerah tidak akan ragu untuk menggelontorkan dana untuk memajukan dunia olahraga Sultra.

“Secara bertahap kami memoles area Lakidende sebagai ikon pusat olahraga masyarakat,” ujarnya.

Menurutnya, apabila target pembangunan wisata olahraga terwujud, sektor ekonomi masyarakat juga meningkat, misalnya lahirnya usaha kuliner di kawasan tersebut.

“Tentunya kami akan menyediakan ruang khusus bagi usaha kuliner di area Lakidende. Dengan demikian, kegiatan olahraga masyarakat tidak terganggu,” ucapnya.

Di sisi lain, pendapatan asli daerah akan meningkat melalui pemanfaatan kawasan yang luasnya sekitar 15 hektare itu.

“Kita berupaya agar aset daerah ini dimanfaatkan dengan baik untuk mendorong tumbuh ekonomi masyarakat dan meningkatnya PAD,” tambahnya.

Laporan: Muh Yusuf
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan