Lewat Parlement, Sahabudin Janji Bangun Infranstruktur

  • Bagikan
Caleg DPRD Kota Kendari dapil I Puuwatu-Mandonga, Sahabuddin. (Foto: Istimewa)
Caleg DPRD Kota Kendari dapil I Puuwatu-Mandonga, Sahabuddin. (Foto: Istimewa)

SULTRAKINI.COM:KENDARI – Calon legislatif (Caleg) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Kendari, Sahabudin, janji jika dirinya, diamanahkan oleh rakyat duduk kursi Parlement Kota Kendari. Program utama yang bakal digenjot adalah bidang  pembangunan Infrastruktur.

“Ada beberapa titik lokasi infranstruktur perlu pembenahan khususnya wilayah Dapil I Kecamatan Mandonga-Puuwatu. Misalnya area jalan poros Konggoasa, di tengah itu terputus itu secepatnya harus diperbaiki sebelum timbul kejadian yang tidak diinginkan,” kata Sahabuddin, Jumat (20/7/2018).

Menurutnnya alasan lain tampil Caleg karena masih banyak kebijakan yang belum terakomodir di wilayah dapil itu. Sekian banyak anggota DPRD dari Dapil I belum ada program peningkatan pembangunan yang signifikan.

“Selain itu, saya melihat yang dilahirkan oleh DPRD Kota Kendari belum menyentuh secara langsung kebutuhan masyarakat,” ujar Sekretaris Partai Golkar Kota Kendari ini.

Lanjutnya, Masih banyak lagi perlu diperhatikan, misalanya pemuda yang berada di Kecamatan Mandonga-Puuwatu tidak pernah dilibatkan dalam kegiatan-kegiatan produktif untuk menciptkan bibit  olahragawan.

“Pemuda kita ini kan banyak, tapi tidak tersentuh oleh kegiatan yang kreatif. Karang Taruna saja tidak difungsikan seharusnya pemuda kita ini diberdayakan melalui lembaga yang produktif,” ujar Alumnus Fisip UHO Angkatan 98.

Sahabuddin mengungkapkan, dengan berbagai persoalan yang ada, dirinya sangat termotivasi untuk bertarung merebut kursi Dewan di Dapil I agar dapat mengakomodir kepentingan masyarakat.

“Dengan adanya kekuatan baru, maka itu semua program kita bisa rumuskan solusi yang tepat untuk masyarakat kita,”

Laporan:La Ismeid
Editor: Habiruddin Daeng

  • Bagikan