Lion Air JT 610 Jatuh di Karawang

  • Bagikan
Ilustrasi Pesawat Lion Air. (Foto: Wikipedia)
Ilustrasi Pesawat Lion Air. (Foto: Wikipedia)

SULTRAKINI.COM: Pesawat Lion Air dengan nomor penerbangan JT 610 dikabarkan jatuh di Karawang, Jawa Barat, Senin (29/10/2018). Kepastian jatuhnya pesawat diungkapkan Basarnas dan sedang mengerahkan pasukan menuju lokasi tersebut pukul 09.00 WIB.

“Saya sedang kerahkan pasukan. Kami mulai cari di Tanjung Karawang,” terang Direktur Operasi Basarnas, Brigjen TNI Mar Suryo.

Lion Air JT 610 dikabarkan hilang kontak 13 menit setelah lepas landas di Bandara Soekarno-Hatta, Senin (29/10) pukul 06.20 WIB. Pesawat tersebut akan menuju Pangkal Pinang.

Data situs pelacak rute pesawat Flight Radar 24, pesawat hilang itu berjenis Boeing 737 Max-8.

Kontak terakhir pesawat sebelum akhirnya lost contact terjadi pukul 06.33 WIB. Masuk laporan dari pihak JATC atas nama Hairul bahwa pesawat Lion Air JT-610 tersebut telah hilang kontak terjadi pukul 06.50 WIB.

Muncul informasi dari dari Kantor SAR Jakarta, bahwa kapal AS Jaya 11 melihat pesawat Lion Air jatuh. Saat melihat, posisi kapal berada di koordinat 05º 49.727 S – 107º 07.460 E arah Timur Laut pukul 07.05 WIB.

Dari berbagai sumber
Laporan: Hariati

  • Bagikan