Lukman Abunawas Ditunjuk sebagai Ayah Genre oleh BKKBN

  • Bagikan
Pemasangan selempang pada Wakil Gubernur Sultra, Lukman Abunawas, sebagai Ayah Genre oleh Kepala BKKBN RI, Hasto Wardoyo, Senin (23/12/2019). (Foto: Hasrul Tamrin/SULTRAKINI.COM).
Pemasangan selempang pada Wakil Gubernur Sultra, Lukman Abunawas, sebagai Ayah Genre oleh Kepala BKKBN RI, Hasto Wardoyo, Senin (23/12/2019). (Foto: Hasrul Tamrin/SULTRAKINI.COM).

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara, Lukman Abunawas, ditunjuk oleh Kepala BKKBN sebagai Ayah Generasi Berencana (Genre) Sulawesi Tenggara.

Penunjukkan Ayah Genre tersebut diberikan langsung oleh Kepala BKKBN RI, Hasto Wardoyo, di acara Sinkronisasi Program Kependudukan Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluargaku (PKKBPK) melalui Promosi dan Komunikasi Informasi Edukasi (KIE) Pengusahaan 1000 Hari Pertama Kehidupan serta Penyiapan Perencanaan Kehidupan Berkeluarga Bagi Remaja Generasi Berencana di salah satu hotel Kendari, Senin (23/12/2019).

Hasto mengatakan,penunjukan Lukman Abunawas sebagai Ayah Genre di Sultra bukan karena jabatannya sebagai wakil gubernur, tapi karena ketokohan dan sosoknya sebagai ayah, dan prestasinya dalam membangun generasi muda.

“Bukan karena sebagai wakil gubernur tapi karena sebagai tokoh masyarakat yang memberikan motivasi pada generasi muda, juga sebagai birokrat tulen yang sudah mengantarkan keluarganya menjadi lebih baik,” ungkap Hasto.

Ditempat yang sama, Wakil Gubernur Sultra, Lukman Abunawas, mengatakan program generasi berencana merupakan suatu program nasional yang memberikan perhatian besar kepada generasi muda sebagai generasi harapan bangsa pelanjut cita-cita perjuangan bangsa dan pelanjut cita-cita pembangunan di Sultra.

“Di Sultra, ada sekitar 25 persen generasi muda yang tersebar di seluruh kabupaten/kota. Jadi ketika generasi muda ini dimanfaatkan oleh pemerintah provinsi bekerjasama dengan pemda kabupaten/kota dan BKKBN pusat sebagai koordinator, akan menjadi generasi muda yang produktif,” kata Lukman Abunawas.

Katanya, kehadiran genre ini kedepannya akan menjadi perhatian, karena peran dan fungsi generasi muda berencana ini memiliki peran dan tanggung jawab besar dalam pembangunan di Sultra.

“Kita akan sinkronisasikan dengan program Sultra yakni gerakan akselerasi pembangunan antara wilayah daratan dan kepulauan (GARBARATA) sehingga menjadi generasi yang produktif, dapat dimanfaatkan tenaganya, potensinya, sehingga dengan program ini, generasi muda harus siap melakukan apasaja dalam pengembangan daerahnya mendukung program pemerintah,” ucapnya.

Olehnya itu, Dia sangat berterima kasih atas penghargaan yang sudah diberikan sebagai ayah generasi berencana di Sultra. Kedepannya Ia berjanji akan terus bersama-sama genre di Sultra.

Apalagi, lanjut Lukman, dengan adanya bonus demografi yang diberikan saat ini, generasi muda bisa membekali diri dengan sumber daya manusia yang berdaya saing.

“Jadi bagi mereka yang sudah lulus sekolah seperti SMK dan SMA ataupun sarjana bisa mengembangkan potensi diri sehingga bisa membangun daerahnya. Apalagi saat ini di Sultra sudah banyak perusahaan-perusahaan besar yang masuk, untuk itu kedepannya mereka bisa dipakai atau dipekerjakan disitu,” pungkasnya.

Laporan: Hasrul Tamrin
Editor: Habiruddin Daeng

  • Bagikan