Maksimalkan Temui Masyarakat, ADP-SUL Kampanye Terpisah

  • Bagikan

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Masa kampanye Pilwali Kendari dimanfaatkan pasangan nomor urut 2, Adriatma Dwi Putra -Sulkarnain (ADP-SUL), dengan menemui masyarakat secara terpisah. Metode ini dilakukan keduanya agar dapat lebih banyak bertemu dan menyerap aspirasi masyarakat. Hal tersebut dikatakan Sulkarnain saat bertemu dengan masyarakat di Kelurahan Wowawanggu, Kecamatan Kadia.

“Sengaja kami jalan secara terpisah dengan Pak Adri agar bisa lebih banyak bertemu dengan masyarakat. Dengan begitu kita bisa lebih banyak menyerap aspirasi dari masyarakat,” terang Sulkarnain saat memberikan sambutannya, Kamis (17/11/2016) sore.

Senada dengan itu, salah seorang tim kampanye Sulkarnain, Yuli, mengatakan proses kampanye yang dilakukan ADP-SUL selalu secara terpisah. “Masyarakat Kendari ini banyak, jadi sengaja terpisah sosialisasinya agar lebih maksimal menampung kemauan masyarakat,” jelasnya.

Selain itu, lanjut Yuli, model kampanye yang dilakukan pun dengan dua cara. “Pertama dengan cara bertemu masyarakat dengan jumlah banyak di satu tempat. Kedua dengan cara dari rumah ke rumah,” paparnya.

Untuk cara pertama, dilakukan dengan menyentuh masyarakat secara umum. Sedangkan cara kedua dilakukan dengan merangkul para tokoh. “Baik itu tokoh masyarakat, agama, adat, dan tokoh perempuan,” ujarnya.

Sekadar untuk diketahui, masa kampanye Pilwali Kendari 2017 akan berlangsung selama 107 hari. Kampanye dimulai pada 28 Oktober 2016 lalu dan akan berakhir pada 11 Februari 2017 mendatang.

  • Bagikan