Manfaat Jagung Tidak Terbatas Pada Bijinya

  • Bagikan
Manfaat Jagung Tidak Terbatas Pada Bijinya fot google image.com

SULTRAKINI.COM:Kini, dikenal banyak jenis jagung yang berbeda. Namun yang pasti, manfaat jagung dikenal luas sebagai sayuran yang kaya serat dan nutrisi yang membantu pencernaan. Jagung juga kaya thiamin, fosfor, folat, vitamin C, dan dapat memenuhi 10% kebutuhan harian magnesium tubuh. Di samping itu, manfaat jagung ternyata tidak saja terbatas pada bijinya.

Rambut jagung

Rambut jagung adalah serat-serat halus panjang yang terdapat pada ujung dan pangkal serta menyelubungi badan jagung. Rambut jagung ternyata mengandung karbohidrat, vitamin, protein, mineral, dan serat yang dapat menyerap cairan, meredakan peradangan, dan memengaruhi kadar gula darah. Kandungan ini membuat rambut jagung dapat digunakan sebagai obat untuk menangani berbagai penyakit seperti diabetes, hipertensi, kelelahan, kolesterol tinggi, peradangan prostat, batu ginjal, infeksi kantung kemih, peradangan saluran kencing, dan mengompol.  Namun efektivitas kegunaan rambut jagung untuk mengobati kondisi-kondisi tersebut masih perlu diteliti lebih lanjut.

Selain dapat mengurangi kadar potasium dalam darah, rambut jagung juga dapat  menyebabkan reaksi alergi, gatal, dan ruam jika Anda mengoleskan lotions yang mengandung bahan tersebut. Ibu hamil juga perlu membatasi konsumsinya karena dapat merangsang rahim serta menyebabkan keguguran.

Tepung jagung

Tepung jagung menjadi salah satu pilihan tepung bukan gandum yang bebas dari gluten. Gluten adalah protein dalam gandum, kuskus,  dan kadang dapat ditemukan dalam ekstrak vanila. Tubuh orang yang menderita intoleransi gluten tidak dapat mengolah protein tersebut, sehingga menyebabkan reaksi atau gangguan kesehatan. Tepung jagung dapat menjadi bahan alternatif bagi mereka yang mengalami penyakit Celiac yang juga harus menghindari gluten.

Sirup jagung

Manfaat jagung juga dapat diolah menjadi sirup jagung yang terbuat dari tepung jagung yang sudah diproses, sehingga menghasilkan glukosa alami ditambah air. Dalam tubuh, glukosa adalah sejenis gula dalam darah yang menyediakan energi untuk sel tubuh. Dalam proses  pembuatan, ditambahkan enzim yang  mengubah sebagian glukosa ini menjadi fruktosa, yaitu gula yang secara alami terdapat dalam buah. Rasanya yang lebih manis dan lebih mudah diolah menjadikan sirup jagung tinggi fruktosa ini  banyak digunakan dalam industri makanan dan minuman seperti soda dan makanan ringan.

Meski demikian, muncul kontroversi yang menyebut bahwa sirup jagung tinggi fruktosa lebih berbahaya untuk kesehatan dibanding pemanis lain seperti madu, sukrosa, atau pun konsentrat jus buah. Diduga ada kecenderungan bahwa orang yang lebih banyak mengonsumsi sirup jagung tinggi fruktosa lebih berisiko mengalami gangguan kesehatan dan obesitas. Dibanding sukrosa yang lebih mudah dicerna, sirup ini tidak memiliki bahan kimia pengikat, sehingga lebih lambat dicerna.

Namun, studi menemukan bahwa tidak ada perbedaan antara konsumsi sukrosa dengan fruktosa. Konsumsi gula secara umum perlu dibatasi untuk menghindari risiko penyakit tertentu seperti diabetes tipe 2, trigliserida tinggi, dan tekanan darah tinggi. Konsumsi gula berlebih juga tidak baik bagi kesehatan gigi dan mulut.

Selain dikonsumsi dalam bentuk olahan, sayuran ini paling baik dikonsumsi segar  setelah dimasak dalam bentuk aslinya untuk  mendapatkan kandungan nutrisi terbaik dan manfaat jagung yang baik bagi kesehatan.

  • Bagikan