Maxcell Kendari Gelar Aksi Donor Darah

  • Bagikan
Aksi donor darah di Toko Maxcell Jalan Brigjen M. Yoenoes, Kota Kendari, Kamis (11/7/2019). (Foto: Wa Rifin/SUKTRAKINI.COM)
Aksi donor darah di Toko Maxcell Jalan Brigjen M. Yoenoes, Kota Kendari, Kamis (11/7/2019). (Foto: Wa Rifin/SUKTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Manajemen Maxcell Kendari menggelar donor darah, Kamis (11/7/2019). Aksi sosial bertema ‘setetes darah untuk saudara kita saatnya peduli dan berbagi’ ini merupakan bagian dari agenda menyambut HUT Maxcell ke-6.

General Manager Operation Maxcell, Randy Natanael, mengatakan aksi donor darah sudah direncanakan pada HUT sebelumnya, namun terlaksana di HUT ke-6.

Di kesempatan ini, pihaknya membuka aksi donor darah untuk umum, pelanggan, dan karyawan Maxcell. Ditargetkan jumlah pendonor 200 orang dalam aksi tersebut.

“Menemukan waktu yang tepat sangat susah karena semua karyawan sibuk melayani customer (pelanggan). Di HUT ke-6 ini baru terlaksana. Kegiatan ini wujud kepedulian kami kepada masyarakat yang membutuhkan darah karena menyumbang darah sangat berharga dibanding uang,” ujar Randy, Kamis (11/7/2019).

Aksi donor darah di Toko Maxcell Jalan Brigjen M. Yoenoes, Kota Kendari, Kamis (11/7/2019). (Foto: Wa Rifin/SUKTRAKINI.COM)

Randy berharap dengan adanya kegiatan sosial secara terbuka itu dapat meningkatkan pengunjung toko.

“Setiap harinya Maxcell dikunjungi customer 1.200 orang sampai 1.500 orang. Kami berharap bertambah karena hampir semua barang yang dijual mendapatkan diskon dari bahan bangunan, peralatan elektronik, perlengkapan rumah tangga dan furniture, semuanya lengkap,” ucapnya.

Terpantau, pendonor darah dari aksi donor darah Maxcell Kendari mencapai 100 orang sekitar pukul 09.00 Wita. (Adv)

(Baca: Mengawali Rangkaian HUT Maxcell ke-6, Ratusan Karyawan Senam Bersama)

Laporan: Wa Rifin
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan