Menuju Indonesia Maju, Pemerintah Gencar Lakukan Pengembangan SDM

  • Bagikan
Kepala Kanwil Direktorat Jenderal Perbendaharaan Sultra Ririn Kadariyah bersama Walikota Kendari Sulkarnain Kadir pada kegiatan MOFEST di Kendari, Jumat (30/8/2019) malam (Foto: Wa Rifin/SULTRAKINI.COM)
Kepala Kanwil Direktorat Jenderal Perbendaharaan Sultra Ririn Kadariyah bersama Walikota Kendari Sulkarnain Kadir pada kegiatan MOFEST di Kendari, Jumat (30/8/2019) malam (Foto: Wa Rifin/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Upaya mendorong peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) generasi muda/milenial di Sulawesi Tenggara, Kanwil Direktorat Jenderal Perbendaharaan Provinsi Sulawesi Tenggara menggelar Ministry of Finance Festival (MOFEST), pada Jumat (30/8/2019) malam.

Ratusan generasi milenial turut dalam kegiatan yang diselenggarakan di Rumah Kopi 41 Kota Kendari tersebut. MOFEST adalah festival yang memfasilitasi generasi muda untuk mengembangkan diri, memahami potensi ekonomi Indonesia, serta berkontribusi dalam memajukan Negeri.

Mengusung tema Future of Today atau Masa Depan, Hari ini. MOFEST menjadi ruang bagi generasi muda untuk mengeksplorasi, dan menyampaikan aspirasi dalam pengelolaan Uang Kita atau APBN.

Kepala Kanwil Direktorat Jenderal Perbendaharaan Provinsi Sulawesi Tenggara, Ririn Kadariyah mengatakan, menuju 100 tahun Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) merdeka akan menjadi negara maju dengan ekonomi terkuat 5 besar dunia, dibutuhkan peran generasi muda saat ini.

“Ekonomi yang kuat ditandai dengan nilai Produk Domestik Bruto mencapai US$7,3 triliun dan pendapatan per kapita mencapai US$25.000,” kata Ririn, Jumat (30/8/2019) pada awak media.

Lanjut Ririn, strategi awal yang di lakukan pemerintah pusat, provinsi maupun daerah kini mengembangkan Sumber Daya Manusia terutama generasi muda dengan dialokasikannya APBN 2020 untuk pendidikan sebesar 20 persen.

“Selain SDM akan di kembangkan infrastruktur, teknologi, birokrasi pemerintah, tata ruang wilayah yang akan di alokasikan dalam APBN 2020,” ujarnya.

Walikota Kendari, Sulkarnain Kadir yang turut hadir dalam acara MOFEST tersebut, menyampaikan bahwa visi Indonesia menjadi negara maju di tahun 2045 merupakan target yang didasari dengan berkembangnya nilai ekonomi di daerah. Saat ini ekonomi Sultra 7,2 persen diatas pertumbuhan ekonomi nasional 5,05 persen.

“Hal ini di tunjang dengan anak muda di Kota Kendari banyak memiliki UMKM, maka pemerintah kota kedepan akan memberikan ruang untuk mengembangkan usahanya,” kata Sulkarnain.

Ia menuturkan, salah satu tempat untuk mengembangkan UMKM yaitu di Teluk Kendari.

“Semua dalam bidang usaha kuliner dapat menggunakannya. Itu salah satu upaya pemerintah dan masih banyak lagi perencanaan kedepan dalam mengembangkan UMKM ini,” ungkapnya.

Laporan: Wa Rifin

Editor: Hasrul Tamrin

  • Bagikan