Musrenbang Koltim, 1.413 Kegiatan Diusul

  • Bagikan
Bupati Koltim Drs H Tony Herbiansyah MSi memberi sambutan sekaligus membuka Musrenbang Kabupaten. (Foto: Humas Koltim/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KOLTIM – Setelah melewati beberapa tahapan dalam penyusunan RKPD tahun 2017, dimulai dari Musrenbang tingkat Desa, kecamatan hingga Forum SKPD yang prosesnya telah dilaksanakan sejak Januari lalu, Rabu (30/3/2016), Koltim gelar Musrenbang tingkat kabupaten di aula pertemuan Kecamatan Ladongi.Musrenbang yang mengusung tema, Meningkatkan Pembangunan Ekonomi, Infrastruktur, dan Kualitas Sumber Daya Manusia Menuju Kolaka Timur yang Unggul sebagai Wilayah Agribisnis tersebut, diawali dengan laporan Kepala Bappeda Koltim yang juga sebagai ketua panitia pelaksana, Dr Mustakim Darwis SP MSi.Dalam laporannya, beliau memaparkan 1.413 usulan kegiatan dari tiga bidang prioritas yang berhasil diidentifikasi dari tahapan-tahapan Musrenbang yang telah dilaksanakan sebelumnya dan akan dibahas dalam Musrenbang Kabupaten saat ini yakni bidang fisik prasarana, bidang sosial budaya dan yang terakhir bidang ekonomi.\”Total usulan kegiatan prioritas sejumlah 1.413 kegiatan dengan nilai pagu indikatif senilai Rp 406.105.100.000 yang terdiri dari bidang fisik prasarana sebanyak 560 kegiatan dengan nilai Rp 281.916.650.000, bidang sosial budaya sebanyak 511 kegiatan dengan nilai Rp 31.270.500.000, bidang ekonomi sebanyak 342 kegiatan dengan nilai Rp 92.917.950.000,\” paparnya.Setelah pemaparan laporan kepala Bappeda, dilanjutkan dengan sambutan Bupati Koltim Drs H Tony Herbiansyah MSi yang sekaligus membuka musyawarah tahunan tersebut.Sebelum membuka Musrenbang secara resmi, beliau kembali mengingatkan kepada seluruh stakeholders tentang pentingnya efektifitas, profesionalitas dan rasa tanggungjawab dalam melaksanakan kegiatan yang sudah direncanakan melalui Musrenbang.\”Saya ingatkan kepada kita semua, dalam pelaksanaan kegiatan dilapangan hendaknya dilakukan secara efektif, profesional dan penuh rasa tanggungjawab agar pembangunan yang dilaksanakan dapat lebih berkualitas dan berjangka panjang dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,\” ungkapnya.Selanjutnya, beliau mengharapkan kepada Kepala Bappeda Provinsi (Ir Suharno MTP,red) yang turut hadir dalam Musrenbang kali ini, untuk membantu memfasilitasi usulan program dan kegiatan Kabupaten Kolaka Timur agar dapat diterima oleh Pemprov Sultra pada pra-Musrenbang Provinsi dan Nasional. (Humas Koltim)

  • Bagikan