Pangdam VII Wirabuana Dijadwalkan Tutup Kegiatan TMMD ke-101 di Mubar

  • Bagikan
Kepala Bagian Humas dan Protokoler Sekretariat Daerah Kabupaten Muna Barat, Ali Abdin. (Foto: Akhir Sanjaya/SULTRAKINI.COM)
Kepala Bagian Humas dan Protokoler Sekretariat Daerah Kabupaten Muna Barat, Ali Abdin. (Foto: Akhir Sanjaya/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI. COM: MUNA BARAT – Panglima Kodam VII Wirabuana, Mayjen TNI Agus Surya Bakti di jadwalkan menutup kegiatan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-101 di Kabupaten Kabupaten Muna Barat (Mubar), Sulawesi Tenggara pada Rabu, 2 Mei 2018.

Pemkab Mubar melakukan sejumlah persiapan untuk menyambut kedatangan Pangdam VII Wirabuana dan rombongan. Hal ini dikatakan Kepala Bagian Humas dan Protokoler, Ali Abdin kepada SultraKini.Com, Sabtu (28/4/2018).

Rombongan di jadwalkan tiba di Mubar pada hari Selasa pagi melalui Bandar Udara Sugimanuru Kabupaten Mubar dengan iringan tarian khas budaya Mubar.

Tiba lebh awal di Mubar guna melakukan inspeksi pada jajaranya, termaksud meninjau kegiatan TMMD di beberapa titik, sebelum menutup secara resmi kegiatan itu yang dimulai sejak 4 April 2018.

“Kami atas nama Pemda Kabupaten Muna Barat menyambut baik kedatangan Pangdam VII Wirabuana bersama rombongan. Kehadirannya juga merupakan satu kehormatan bagi Kabupaten Muna Barat. Olehnya itu pihaknya terus melakukan persiapan teknis agar semuanya berjalan dengan baik,” ucap Ali Abdin.

Mayjen TNI Agus Surya Bakti rencananya berada di Mubar sampai 3 Mei mendatang.

 

Laporan: Akhir Sanjaya

  • Bagikan