Panitia Penyelenggara Ibadah Haji Arab Saudi Asal Sultra Diberangkatkan

  • Bagikan

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Abdul Kadir resmi melepas lima orang Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi, Selasa (2/7/2019).

Pelepasan PPIH di Aula Kanwil Kemenag Sultra, Abdul Kadir di dampingi Kepala Bidang Penyelenggara Haji dan Umrah, La Maidu mengatakan para petugas yang diberi amanah untuk melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya. PPIH Arab Saudi asal Sultra membawa nama daerah dan Kanwil Kementerian Agama dan petugas yang diberikan amanah, agar melaksanakan tugasnya demi suksesnya tugas yang diberikan.

“Perlu disyukuri diberikan kesempatan bertugas sambil beribadah. Namun harus lebih mengutamakan tugas yang diamanahkan daripada beribadah karena kemuliaan para petugas ada pada tugasnya. Saling melengkapi, saling mengingatkan, dan kesuksesan tugas sangat tergantung pada komitmen dan keikhlasan dalam menghadapi semua tantangan dan cobaan yang dihadapi,” jelasnya dalam keterangan tertulis diterima Sultrakini.com, Rabu (3/7/2019).

Foto bersama Kakanwil Kemenag Sultra, Abdul Kadir bersama lima orang PPIH Arab (Foto: Istimewa)
Foto bersama Kakanwil Kemenag Sultra, Abdul Kadir bersama lima orang PPIH Arab (Foto: Istimewa)

Abdul Kadir menegaskan, saat mendapat masalah langsung disikapi karena setiap tantangan perlu dipikirkan solusinya.

Sesuai jadwal, PPIH Arab Saudi asal Sultra berangkat pada 2 Juli menuju Jakarta, kemudian diberangkatkan ke Arab Saudi keesokan harinya pada 3 Juli dan ditempatkan sesuai wilayah dan tugas masing-masing.

Laporan: La Niati
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan