Pegawai BNN Sultra Mendadak Dites Urine

  • Bagikan
Tes urine pegawai BNNP Sultra, Senin (6/11/2017). (Foto: Wayan Sukanta/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Sebanyak 78 pegawai Badan Narkotika Nasional Provinsi Sulawesi Tenggara, mendadak menjalani tes urine, Senin (6/11/2017). Hal ini bertujuan untuk pencegahan penyalahgunaan narkoba di lingkungan BNNP Sultra.

“Tes urine dadakan ini dilaksanakan karena tidak menutup kemungkinan penyalahgunaan narkoba merambah,” ujar Kepala BNNP Sultra, Brigjen Pol Drs. Bambang Priyambadha, Senin (6/11/2017).

Dia mengungkapkan, sebagai instansi yang fokus dalam kegiatan Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN), seluruh personil BNNP Sultra harus bersih dari narkoba.

“Ibarat tukang sapu, sapu yang kita pakai juga harus terlebih dahulu dipastikan bersih,” kata bambang.

Hasil tes urine usai, tidak ditemukan adanya pegawai terindikasi positif menggunakan narkoba.

Laporan: Wayan Sukanta

  • Bagikan