Pejabat Pemkot Baubau Dimutasi, Wali Kota: Sesuai Kinerja yang Ditunjukan

  • Bagikan
Pelantikan pejabat pimpinan OPD Pemkot Baubau, Senin (21/10/2019). (Foto: Iwan untuk SULTRAKINI.COM)
Pelantikan pejabat pimpinan OPD Pemkot Baubau, Senin (21/10/2019). (Foto: Iwan untuk SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: BAUBAU – Pemerintah Kota Baubau melantik sepuluh pejabat pimpinan OPD di Aula Kantor Wali Kota Baubau, Senin (21/10/2019). Proses pelantikan juga dilakukan terhadap 120 pejabat eselon III dan IV yang terdiri dari pejabat administrator dan pengawas.

Kesepuluh pejabat tersebut terdiri dari Asmahani (Staf Ahli Bidang Pemerintah, Politik dan Hukum Setda Kota Baubau), Sitti Munawar (Staf ahli Bidang Ekonomi dan Pembangunan Setda Kota Baubau), Amrin Taone (Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah Kota Baubau).

Ada juga Hanaruddin (Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kota Baubau), Waode Muhibbah Suryani (Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kota Baubau), Muhamad Rais (Kepala Dinas Pertanian Kota Baubau), Andi Hamzah Machmud (Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota Baubau), Yaya Wirayahman (Sekretaris DPRD Kota Baubau), Suarmawati (Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kota Baubau), dan Yulia Widiarti (Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman Kota Baubau).

Pelantikan tersebut berdasarkan Keputusan Wali Kota Baubau Nomor 821.2/655/X/2019, tanggal 18 Oktober 2019 tentang Pengangkatan dan Pemindahan Pegawai Negeri Sipil dalam Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama, Administrator dan Pengawas Lingkup Pemerintah Kota Baubau, Pejabat dilantik berjumlah 130 orang, terdiri dari 10 jabatan pimpinan tinggi pratama, 35 jabatan administrator dan 85 jabatan pengawas.

AS Tamrin menerangkan, dilantiknya OPD baru tersebut dapat meningkatkan integritas, loyalitas, disiplin, serta komitmen terhadap tugas dan tanggung jawab sebagaimana para ASN. Proses mutasi jabatan itu juga sudah sesuai dengan kinerja yang ditunjukkan dari para ASN.

“Jabatannya ada yang naik, ada yang bergeser maupun ada yang turun, ini sebagai bentuk kinerja selama menjabat,” ucap AS Tamrin memimpin jalannya pelantikan.

Ia berharap, pejabat yang dilantik segera bekerja sesuai tugas dan fungsi jabatannya, serta menghindari segala bentuk tindakan yang mengarah ke bentuk pelanggaran.

Selama pelantikan wali kota Baubau turut didampingi oleh Wakil Wali Kota Baubau La Ode Ahmad Monianse, Sekretaris Kota Baubau Roni Muhtar, OPD se-Kota Baubau.

Laporan: Aisyah Welina
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan