Pembangunan Jalan Kembar Kali Kadia dan Jalan ZA Sugianto-H.A.E Mokodompit Diresmikan

  • Bagikan
Peresmian pembangunan jalan kembar Kali Kadia dan Jalan Zainal Abidin Sugianto-H.A.E Mokodompit. (Foto: Wa Ode Ria Ika Hasana/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Pembangunan jalan kembar Kali Kadia dan Jalan Zainal Abidin Sugianto-H.A.E Mokodompit dimulai, usai Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir bersama stakeholders meresmikannya pada Senin (18/10/2021).

Proyek jalan di Kota Kendari ini ditujukan untuk mempercepat pembangunan dalam hal mengurangi kemacetan, mengembangkan sektor perekonomina masyarakat, dan berpotensi sebagai wisata baru bagi warga setempat.

Sekda Kendari, Nahwa Umar, mengatakan pembangunan jalan tersebut merupakan salah satu proyek strategis Kota Kendari dengan visi mewujudkan Kota Kendari layak huni.

“Jalan kembar Kali Kadia-Jl Zainal Abidin Sugiarto dan Jalan H.E.A Mokodompit total pembangunan sepanjang 4,1 kilometer, terdiri dari dua jalur,” jelasnya.

Dua ruas jalan yang dibangun akan mengikuti standar jalan nasional dengan lebar 3,5 meter perjalur dengan total ruang milik jalan selebar 30 meter.

Ada juga jembatan bentang 90 meter dan bentang 25 meter masing-masing dua unit, selain dilengkapi dengan bundaran air mancur mirip Bundaran Hotel Indonesia di Jakarta berukuran 120 meter.

Pembangunan infrastruktur yang dikerjakan PT Istaka dan PT Pundi ini, memanfaatkan pinjaman lunak Program Pemulihan Ekonomi Pemerintah Pusat. Pemkot Kendari mengusulkan pinjaman Rp 374 miliar.

Jalan ini ditargetkan tuntas sekitar setahun lantaran Pemkot harus berurusan dengan Pemerintah Pusat untuk mengajukan pinjaman itu. Atau tuntas sekitar Juli 2022.

Laporan: Wa Ode Ria Ika Hasana
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan