Pemda Buton Kucurkan Rp6 Miliar Untuk Lift di Perkantoran Takawa

  • Bagikan

SULTRAKINI.COM: BUTON – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Buton bakal mengucurkan dana sebesar Rp 6 miliar lebih untuk pengadaan Lift di dua gedung Perkantoran Takawa, Pasarwajo.

Asisten II Pemda Buton, Tohir, saat ditemui SULTRAKINI.COM di Perkantoran Takawa, Selasa (22/11/2016) mengatakan, pengadaan Lift dianggarkan di APBD 2017 dan akan ditempatkan di Gedung B dan C di Takawa dari empat gedung yang ada.

“Hanya dua gedung saja yang kita anggarkan soalnya satu gedung yang dibangun Lippo sudah ada, sedangkan Kantor Bupati itu hanya dua lantai jadi tidak pake Lift,” kata Tohir.

Dijelaskannya, tiap gedung yang berlantai empat di Komplekas Perkantoran Takawa akan diadakan dua unit Lift. Hal itu untuk mempermudah pegawai ataupun masyarakat yang akan berurusan di Instansi Pemda

“Satu gedung itu kita adakan dua unit Lift, dengan begitu pegawai atau masyarakat tidak susah jika mau berurusan dilantai dua, tiga dan empat,” ujarnya.

Menurutnya, pengadaan Lift sudah diporgramkan tahun ini (2016). Namun, karena anggaran terbatas sehingga baru dianggarkan di APBD 2017. Kendati Lift di gedung lantai lima yang didirikan Lippo tersebut belum difungsikan karena pelaku teknis masih berada diluar daerah namun dalam waktu dekat sudah dilakukan.

“Yang lainnya itu sudah ada, paling tinggal beberapa bak-bak air kecil saja yang akan kita tambahkan,” pungkasnya.

Reporte : La Ode Ali

  • Bagikan