Pemenangan Pilgub di Konawe, Asrun: Saya Serahkan Kepada Kery

  • Bagikan
Wali Kota Kendari, Asrun dan Bupati Konawe, Kery Saiful Konggoasa tampil mesra dalam sebuah acara politik di Kecmatan Amonggedo, Kabupaten Konawe. (Foto: Mas Jaya/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KONAWE – Wali Kota Kendari, Asrun dan Bupati Konawe, Kery Saiful Konggoasa (KSK) akhir-akhir ini tampak selalu terlihat mesra. Salah satunya, seperti yang terlihat pada Sabtu malam (19/08/2017), usai acara pengukuhan Gerakan Pemuda (Garda) KSK-GTS di Kecamatan Amonggedo, Kabupaten Konawe.

Asrun hadir dalam acara tersebut, menjelang pukul 21.00 Wita. Ia yang sedang mengenakan jaket kulit hitam, langsung menuju ke atas panggung tempat KSK berada. Di tempat itu keduanya terlihat asyik mengobrol. Bahkan, Asrun sesekali terlihat tertawa lebar.

Saat dikonfirmasi terkait keberadaannya di kandang KSK, Asrun mengatakan dirinya pulang kampung. Ia menyebut kalau dirinya juga putra daerah Konawe, sehingga wajar ketika ia hendak bersilaturahmi ke negeri lumbung beras itu.

Saat ditanya terkait pemenangannya dalam pemilihan gubernur (Pilgub) untuk daerah Konawe, Asrun menimpali bahwa ia akan menyerahkan hal tersebut sepenuhnya ke KSK.

“Untuk Pilgub di Konawe saya akan serahkan ke pak bupati (KSK),” ujar Asrun.

Terkait target suara di Konawe, Walikota Kendari dua periode tersebut, menjawab optimis akan menang banyak. Menurutnya, hal itu dapat dicapai karena dirinya didukung kuat oleh KSK dan juga ia sendiri merupakan warga Konawe.

“Di Konawe ini kita optimis menang banyak. Saya percayakan semuanya kepada Kery,” tandasnya.

Laporan: Mas Jaya

  • Bagikan