SULTRAKINI.COM: JAKARTA – Sebanyak 242 Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Terpilih hasil Pilkada Serentak 2024 dari wilayah Sulawesi, Kalimantan, Nusa Tenggara, Maluku, dan Papua menjalani pemeriksaan kesehatan (Medical Check Up/MCU) di Kantor Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) pada Senin, 17 Februari 2025.
MCU merupakan salah satu rangkaian kegiatan sebelum pelantikan serentak kepala daerah dan wakil kepala daerah terpilih periode 2025-2030 yang dijadwalkan berlangsung di Istana Negara pada 20 Februari mendatang. Untuk Sulawesi Tenggara (Sultra), sebanyak 17 kepala daerah dan wakil kepala daerah dari berbagai kabupaten/kota, kecuali Buton Tengah, mengikuti pemeriksaan kesehatan di Kemendagri.
Daerah yang terlibat adalah Provinsi Sulawesi Tenggara, Kabupaten Kolaka, Konawe, Bombana, Buton Utara, Kolaka Timur, Muna Barat, Konawe Selatan, Muna, Buton, Buton Selatan, Wakatobi, Kolaka Utara, Konawe Utara, Konawe Kepulauan, Kota Kendari, dan Bau-Bau.
Pemeriksaan kesehatan untuk 17 kepala daerah Sultra dijadwalkan pada sesi 3, yakni pukul 13.00-15.00 WIB. Beberapa kepala daerah dan wakilnya telah tiba di Kemendagri lebih awal, sekitar pukul 12.50 WIB, di antaranya Wakil Wali Kota Kendari Sudirman, Irham Kalenggo, Wahyu Ade Pratama, dan Abd Azis SH MH.
Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih Provinsi Sulawesi Tenggara, Andi Sumangerukka dan Ir. Hugua, beserta kepala daerah lainnya tiba sekitar pukul 13.12 WIB. Alur pemeriksaan kesehatan dimulai dengan registrasi di Gedung Sasana Bhakti Praja, dilanjutkan dengan pemeriksaan di Gedung F.
Setelah menjalani pemeriksaan, Gubernur terpilih Andi Sumangerukka mengungkapkan bahwa dirinya telah menjalani pemeriksaan kesehatan dasar, termasuk pemeriksaan darah, gula darah, dan kolesterol. “Alhamdulillah, hasil pemeriksaan kesehatan aman,” ujarnya singkat.
Laporan: Riswan