Pemkot Kendari Gandeng BPJAMSOSTEK Berikan Asuransi kepada Petugas Medis Penanganan Covid-19

  • Bagikan
Penyerahan bantuan asuransi kepada petugas kesehatan Kota Kendari, Rabu (1/4/2020). (Foto: Hasrul Tamrin/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Pemerintah Kota Kendari berkerja sama dengan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) Sulawesi Tenggara dalam memberikan perlindungan kepada petugas kesehatan utamanya yang bertugas dalam penanganan Covid-19.

Pemberian asuransi ini diberikan secara simbolis di Ruang Media Center Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Kendari, diserahkan langsung oleh Walikota Kendari, Sulkarnain Kadir, bersama perwakilan pimpinan BPJAMSOSTEK pada Rabu (1/4/2020).

Perlindungan atau asuransi yang diberikan adalah berupa jaminan kecelakaan kerja (JKK) dan jaminan kematian (JK) bagi seluruh petugas kesehatan di Kota Kendari yang tergabung dalam gugus tugas Covid-19.

Sulkarnain mengatakan, pemberian asuransi ini merupakan bentuk komitmen dan akuntabilitas pemerintah kota yang sejak awal sudah menjanjikan atau menyatakan bahwa akan memberikan jaminan asuransi bagi perawat yang bertugas dalam penanganan Covid-19.

“Jadi ini bukan sekedar pernyataan saja, tapi kami harus betul-betul wujudkan, mudah-mudahan jaminan ini bisa bermanfaat bagi perawat ataupun dokter sebagai garda terdepan dalam penanganan wabah virus Covid-19 ini,” ucap Sul.

Jumlah petugas kesehatan yang diberikan perlindungan kurang lebih 400 petugas kesehatan yang terdiri dari perawat dan dokter. Jaminan sosial ini sebagai bentuk apresiasi dan tanggung jawab pemerintah kota, karena petugas kesehatan merupakan garda terdepan penanganan Covid-19.

“Kita semua ingin seluruh orang yang terlibat dalam penganganan Covid-19 dapat bekerja dengan tenang karena ini merupakan pekerjaan yang masuk kategori high risk dan kedepannya tidak hanya petugas kesehatan, tetapi seluruh volunteer gugus tugas Covid-19 akan didaftarkan ke dalam program BPJAMSOSTEK,” ungkap Sul.

Kepala BPJAMSOSTEK Sulawesi Tenggara, Muhyiddin Dj, mengaku sangat mengapresiasi langkah yang diambil Pemerintah Kota Kendari. Sebagai salah satu badan milik pemerintah, BPJAMSOSTEK menegaskan akan terus bersinergi dengan pemerintah daerah dalam menghadapi Covid-19.

“Apa yang dilakukan Pemerintah Kota Kendari patut kita apresiasi, dan kita berharap ini menjadi rujukan bagi seluruh kabupaten di Provinsi Sultra untuk melaksanakan hal yang sama dalam konteks perlindungan bagi tenaga kesehatan di daerah masing masing. Sembari kita terus berikhtiar dan berjuang bersama agar pandemi Covid-19 ini bisa segera diatasi,” tutur Muhyiddin Dj.

Laporan: Hasrul Tamrin
Editor: Habiruddin Daeng

  • Bagikan