Pengunjung Kenali Petunjuk Orange Masuk Pelabuhan Nusantara Raha

  • Bagikan
Nampak Buruh pelabuhan tidak lagi melompat ke badan kapal sebelum sandar. Dan menggunakan baju orange bernomor punggung. (Foto: Arto Rasyid/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM : MUNA – Kepolisian Sektor Kesatuan Pelaksanaan Pengamanan Pelabuhan (Polsek KP3) Muna, meningkatkan keamanan dan pelayanan prima di kawasan Pelabuhan Nusantara Raha. Tindakan itu mengutamakan penertiban buruh dengan kelengkapan seragam sebagai buruh resmi.

Kapolsek KP3, Iptu Syahriddin mengatakan, pihaknya bekerja sama dengan Syabandar, Dinas Perhubungan (Dishub), Polisi Perairan dan Udara (Polairud), demi penandaan 100 buruh pelabuhan dengan menggunakan baju seragam berwarna orange dengan tanda pengenal nomor punggung.

“Penumpang juga lebih mudah mengenali buruh yang membantu mengakat barangnya dengan mengingat nomor punggung buruh,” katanya kepada SultraKini.Com, Selasa (14/03/2017).

  • Bagikan