Persediaan Pangan Buteng Aman sampai Idul Fitri 1439 H

  • Bagikan
Kepala Dinas Pangan Kabupaten Buton Tengah, Wa Ode Nujannah. (Foto: Ali Tidar/SULTRAKINI.COM)
Kepala Dinas Pangan Kabupaten Buton Tengah, Wa Ode Nujannah. (Foto: Ali Tidar/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: BUTON TENGAH – Kepala Dinas Pangan Kabupaten Buton Tengah (Buteng), Wa Ode Nujannah, memastikan stok pangan aman sampai Idul Fitri 1439 Hijriah. Kepastian itu diperolehnya dari hasil pantauan di kios sampai pasar rakyat setiap kecamatan.

“Saya telah menanyakan langsung kepada penjual beras, kios-kios di pasar, seperti minyak, dan lainnya. Mereka mengaku sampai lebaran persediaannya tetap mencukupi,” terang Nujannah kepada SultraKini.Com, Rabu (30/5/2018).

Begitu juga persediaan pangan lokal yang diproduksi masyarakat, seperti jagung, ubi jalar, ubi kayu, dan lainnya masih banyak dan gampang ditemukan di pasaran. Sebab pengadaannya tidak sebatas dari masyarakat setempat, namun dari luar daerah.

Meski demikian, lanjut dia, pihaknya tetap melakukan pemantauan perkembangan di pasaran.

“Kalau Buteng ini belum cocok dikatakan rawan pangan, karena akses untuk mendapatkan persediaan tersebut tidak susah,” jelas Nujannah.

 

Laporan: Ali Tidar
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan