Persoalan Lingkungan Menjadi Tema ICESD 2018

  • Bagikan
Pemateri dari luar dan dalam negeri kegiatan ICEASD 2018. (Foto: Mita/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Himpunan Mahasiswa Indonesia Cabang Kota Kendari, Sulawesi Tenggara menyelenggarakan International Conference on Environmental Awareness For Sustainable Development (ICEASD) 2018.

Tema dalam Conference adalah perkembangan lingkungan dimana salah satu pemateri utama dari Universitas Brunei Darussalam, Dr. Haji Tassim Bin Haji Abu Bakar dengan mengangkat pembahasan perkembangan lingkungan. Salah satunya, Kampung Air Brunei di Sungai Brunei guna melestarikan di sekitarnya.

Selain dari Brunei, hadir juga perwakilan dari Universitas Malaya Malaysia dan Universitas Vatony Thailand yang juga mempresentasikan karya ilmiah mengenai lingkungan di negaranya.

“Jadi temanya ini tentang perkembangan lingkungan, seperti yang disampaikan Dr. Haji Tassim Bin Haji Abu Bakar yang membahas lingkungan kampung air,” kata Ketua Panitia ICEASD 2018, Muhamad Reza, Sabtu (10/3/2018).

Pemateri dari dalam negeri juga ada. Seperti, University Islam Riau, Universitas Halu Oleo Kendari, Institut Agama Islam Negeri Kendari, Universitas Sulawesi Tenggara, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Enam-Enam Indonesia, Sekolah Tinggi Agama Islam Al Furqan Indonesia, dan Universitas Airlangga Indonesia.

Hadir juga perwakilan mahasiswa dari Kendari seperti Universitas Halu Oleo Kendari, Stie 66 Kendari, IAIN Kendari, Stik Avicena Kendari, dan Universitas lainnya.

“Acara akan dilaksanakan selama 3 hari, yakni tanggal 9 sampai 11 Maret,” jelas Muhamad Reza.

 

Laporan: Mita

  • Bagikan