Pesan Terakhir Hidayatullah Pasca Demisioner dari KPU Sultra, Ke Mana Akan Berkarir?

  • Bagikan
Mantan Ketua KPU Sultra, Hidayatullah. (Foto: Dok/SULTRAKINI.COM)
Mantan Ketua KPU Sultra, Hidayatullah. (Foto: Dok/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Komisioner KPU Provinsi Sulawesi Tenggara resmi berganti Rabu (24/5/2018). Dua diantaranya masih incumbent, selebihnya naik tingkat dari kabupaten dan kota serta satu pendatang baru sebagai penyelenggara.

Tokoh sentral yang selama ini menjadi pusat perhatian di KPU, yakni sang ketua, Hidayatullah, tersingkir saat proses di tim seleksi. Ia pun mengaku merasa lega dengan selesainya masa tugas sebagai penyelenggara Pemilihan Umum (Pemilu). Pengabdian 10 tahun dirasanya waktu yang cukup sebagai ikhtiar menghantarkan rakyat Sultra yang lebih demokratis, maju dan sejahtera.

Pesan terakhir ia curahkan dalam sebuah tulisan lima paragraf yang cukup dalam maknanya. Pesan itu salah satunya dia kirimkan kepada Sultrakini.com melalui pesan Whatsapp, Kamis (24/5/2018), sekitar pukul 20.00 Wita. Berikut tulisan Hidayatullah:

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Alhamdulillah, hari ini, Kamis, 24 Mei 2018 adalah hari terkahir dan sekaligus hari pertama masa tugas saya berakhir di KPU Prov. Sultra. Rasa lega diliputi rasa kerinduan yang dalam tak terasa 10 tahun saya mengabdikan diri sebagai sebagai penyelenggara Pemilu.

Saya menghaturkan permohonan maaf setulus-tulusnya bila interaksi sosial dan kelembagaan saya selama memangku jabatan Ketua KPU Prov. Sultra ada yang tidak berkenaan, ada khilaf dan salah atas kata dan perbuatan yang tidak berkenaan.

Saya juga mengucapkan terimakasih yang tak terhingga atas budi baik bapak/ibu semua. Semoga kerjasama dan bakti kita bermilai ibadah dan semoga Allah SWT melipatgandakan amal ibadah dan bakti bapak/ibu semua. Aamiin YRA.

Penghargaan saya yang tinggi atas kerjasama, koordinasi, dan konsolidasi yang terbangun selama ini dengan kerja-kerja yang luar biasa dari pemilu ke pemilu. Banyak inovasi yang kita ciptakan bersama menjadi catatan kenangan yang tak terlupakan. Segala kekurangan dan kelemahan yang masih ada untuk dapat dilakukan perbaikan dan penataan kedepan yang lebih baik. Doa terkhusyuk dan ikhtiar kita menghantarkan rakyat Sultra yang lebih demokratis, maju dan sejahtera.

Salam hormat dan jabat erat saya untuk semua. Semoga silaturahmi kita terus terjaga. Sukses untuk kita semua.

waalaikumsalam warahmatullahi wabarokatuh

Demikian

Hormat Saya,

Hidayatullah, SH

Kendari, 24/05/2018

Lantas, ke manakah Dayat akan berkarir selanjutnya? Kepada Sultrakini.com dia hanya menjawab singkat.

“Akan saya sampaikan nanti ya, saya instirat dulu dalam minggu ini bersama keluarga,” akunya.

Saat ditanya terkait keikutsertaannya pada tahapan seleksi Ombudsman Sultra, dia hanya tertawa. Sebagaimana diketahui, Hidayatullah kini telah mengikuti tahap seleksi tertulis di Ombudsman untuk perwakilan Sultra.

“Hehehhe,, ternyata dipantau ya. Terima kasih,” kata Dayat sambil menutup dengan saling mendoakan.

Laporan: Gugus Suryaman

  • Bagikan