Prihatin Bayi Tanpa Anus, Polsek Raterate Lakukan Aksi Sosial

  • Bagikan
Pihak Polsek Raterate Kolaka Timur, saat menyerahkan bantuan secara langsung kepada bayi tanpa anus Muhammad Fatur (6 bulan). (Foto: Hasrianty/SULTRAKINI.COM)

KOLTIM.COM:KOLAKA TIMUR- Setelah melakukan aksi sosial terhadap masyarakat tidak mampu beberapa waktu lalu, Polsek Raterate Kabupaten Kolaka Timur kembali melakukan aksi sosial terhadap bayi Muhammad Fatur (6bulan) yang terlahir tanpa lubang anus (Anus Imporforata) di Desa Kesio Kecamatan Lalolae, Selasa (5/12/2017).

Kapolsek Raterate, AKP Umar mengatakan kegiatan tersebut dilakukan karena pihaknya tergerak melihat kondisi bayi tersebut.  

“Kondisi bayi ini pun baru kami ketahui dari media, mudah mudahan bantuan berupa uang yang dikumpulkan anggota secara swadaya dapat meringankan beban bayi ini,”katanya.

Sementara itu, Astuti ibu dari bayi tanpa anus tersebut mengatakan sangat bersyukur ada pihak-pihak yang bisa membantu meringankan beban mereka.

”Kami sangat berterima kasih kepada pak desa dan warga setempat yang bahu membantu kami, serta kapolsek dan anggota yang juga turut meringankan beban kami,” ujarnya.

Astuti berharap dengan bantuan yang diberikan, pihaknya bisa segera membawa buah hatinya tersebut ke rumah sakit untuk dioperasi sesuai saran pihak Rumah Sakit Benyamin Guluh (RSBG) Kolaka.

“Karena kondisi dan umurnya, maka harus segera dioperasi sesuai saran pihak rumah sakit. Tapi sekarang ini malah dalam kondisi demam,” tandasnya.

Hingga berita ini diturunkan Dinas Kesehatan, DPRD dan Pemda Koltim sama sekali belum tergerak untuk membantu.

Laporan: Hasrianty

  • Bagikan